Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Trump Tuding Bannon Sudah Kehilangan Akal Sehat

Presiden AS Donald Trump menilai mantan penasihat Gedung Putih Steve Bannon sudah kehilangan akal sehat setelah Bannon berkomentar tentang Donald Trump Jr. di buku terbarunya.
Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden AS Donald Trump di KTT G20, Hamburg Jerman./Istimewa
Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden AS Donald Trump di KTT G20, Hamburg Jerman./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Presiden AS Donald Trump menilai mantan penasihat Gedung Putih Steve Bannon sudah kehilangan akal sehat setelah Bannon berkomentar tentang Donald Trump Jr. di buku terbarunya.

Reuters melansir Kamis (4/1/2018), Trump telah memutuskan hubungan dengan Bannon untuk sementara. Padahal, setelah Bannon dipecat dari posisinya sebagai kepala strategi Trump pada Agustus 2017, keduanya masih sering bertemu secara khusus.

"Steve Bannon tidak memiliki kaitan sama sekali dengan saya atau kepemimpinan saya. Ketika dia dipecat, dia tidak hanya kehilangan pekerjaan tapi juga akal sehat," ujar Trump dalam pernyataannya.

Dalam bukunya yang akan segera terbit, Bannon mengungkapkan adanya pertemuan dengan sekelompok orang Rusia di Trump Tower, New York pada Juni 2016. Pertemuan itu disebut diorganisir oleh Trump Jr. dan dihadiri oleh para petinggi kampanye Trump yang diklaim tidak patriotik dan pengkhianat.

"Tiga pejabat senior kampanye berpikir adalah ide yang bagus untuk bertemu dengan pemerintah asing di dalam Trump Tower di ruang konferensi di lantai 25, tanpa pengacara. Tidak ada pengacara yang ikut serta," tulis Bannon di bukunya yang berjudul Fire and Fury: Inside the Trump White House yang akan terbit Selasa depan.

Dalam pertemuan itu, perwakilan dari Rusia disebut menawarkan informasi negatif tentang Hillary Clinton, yang saat itu menjadi rival Trump dalam Pemilu.

Trump merespon pernyataan tersebut dengan menyatakan bahwa Bannon hanya seorang staf yang bekerja untuknya dan tidak memiliki peran signifikan terhadap kemenangannya di Pemilu 2016. Padahal, sebelumnya Trump seringkali memuji persahabatannya dengan Bannon.

Trump juga banyak bergantung pada Bannon, pemilik situs Breitbart News, untuk nasihat pada masa kampanye. Bannon membantunya menjadi seorang populis, menyampaikan pesan anti kemapanan, dan menjadi penghubung dengan pendukung di kalangan konservatif.

Namun, sekarang Bannon dituding sebagai penyebab lepasnya kursi senat di Alabama dari tangan Partai Republik. Roy Moore, yang dirundung skandal seksual dengan sejumlah remaja di bawah umur, dikalahkan wakil Partai Demokrat Doug Jones.

Selama kampanye untuk posisi tersebut, Trump bergabung dengan Bannon mendukung Moore.

"Kami jarang sekali bertemu berdua dan dia hanya berpura-pura memiliki pengaruh untuk membodohi beberapa orang yang tidak punya akses dan tidak tahu apa-apa, yang dia bantu menulis buku yang palsu," papar Trump.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Annisa Margrit
Sumber : Reuters

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper