Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

DANA DESA: Anggaran 7 Daerah NTB Naik, Khusus Sumbawa Turun

Alokasi dana desa untuk wilayah Nusa Tenggara Barat pada 2018 mengalami peningkatan dari Rp865 miliar pada 2017 menjadi Rp983,3 miliar.
Ilustrasi./JIBI
Ilustrasi./JIBI

Bisnis.com, MATARAM – Alokasi dana desa untuk wilayah Nusa Tenggara Barat pada 2018 mengalami peningkatan dari Rp865 miliar pada 2017 menjadi Rp983,3 miliar.

Dari delapan kabupaten yang ada di NTB, tujuh kabupaten mengalami kenaikan alokasi dana desa. Namun, hanya kabupaten Sumbawa alokasi dana desa untuk 2018 mengalami penurunan. 

Kepala Kanwil DJPB NTB Taukhid mengatakan pihaknya tidak mengetahui secara pasti alasan pengurangan alokasi dana desa di Kabupaten Sumbawa. 

"Semua mengalami kenaikan. Bervariasi ya kenaikannya, tetapi Sumbawa sendiri yang turun. Saya juga tidak tahu kenapa. Tapi ya kita sama-sama instrospeksi," ujar Taukhid di Mataram, Jumat (10/11/2017). 

Kabupaten Sumbawa mengalami penurunan anggaran dana desa dari Rp129,3 miliar menjadi Rp123,9 miliar pada 2018 mendatang. 

Sementara itu, tujuh kabupaten yang mengalami peningkatan alokasi dana desa yaitu Kabupaten Bima dari Rp155,2 miliar menjadi Rp156,5 miliar, Kabupaten Dompu dari Rp61,1 miliar menjadi Rp63,1 miliar, Kabupaten Sumbawa Barat dari Rp47,7 miliar menjadi Rp52,3 miliar. 

Untuk kabupaten di Pulau Lombok juga mengalami peningkatan dana desa yaitu Kabupatek Lombok Barat dari Rp108,7 miliar menjadi Rp128,76 miliar, Kabupaten Lombok Tengah dari Rp118,5 miliar menjadi Rp155,4 miliar, Kabupaten Lombok Timur dari Rp209,3 miliar menjadi Rp253,3 miliar, serta Kabupaten Lombok Utara dari Rp32,8 miliar menjadi Rp49,8 miliar. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper