Bisnis.com, JAKARTA — Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Kamis (10/8/2017) sore.
Dalam pertemuan tersebut, Presiden Jokowi didampingi oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. "Courtesy saja. Habis dilantik kami kan belum melapor," kata Ketua DK OJK Wimboh Santoso sebelum memasuki Kompleks Istana Kepresidenan, Kamis (10/8/2017).
Adapun, DK OJK DK OJK hadir dalam formasi lengkap, yaitu Wakil Ketua Nurhaida dan Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal Hoesen dan Heru Kristiyana, Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan.
Berikutnya, Kepala Eksekutif Pengawas Perasuransian, Dana Pensiun, Lembaga Pembiayaan, dan Lembaga Jasa Keuangan Lainnya Riswinandi, Ketua Dewan Audit Ahmad Hidayat serta Komisioner Edukasi dan Perlindungan Konsumen Tirta Segara.
Selain itu, dua komisioner ex-officio juga hadir, yakni Mardiasmo yang mewakili Kementerian Keuangan dan Mirza Adityaswara yang mewakili Bank Indonesia.