Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kreditur Sepakat PT Pazia Dapat Perpanjangan PKPU 30 Hari

Hasil pemungutan suara menunjukkan sebanyak 100% kreditur separatis menyetujui perpanjangan PKPU debitur 30 hari.nn
Suasana rapat kreditur di Pengadilan Niaga Jakarta Pusat/ Deliana Pradhita Sari
Suasana rapat kreditur di Pengadilan Niaga Jakarta Pusat/ Deliana Pradhita Sari

Bisnis.com, JAKARTA -- Berdasakan rapat kreditur kemarin, peritel alat elektronik PT Pazia Pillar Mercycom kembali memperoleh perpanjangan masa restrukturisasi utang selama 30 hari.

Salah satu pengurus penundaan kewajiban pembayaran utang (PKPU) PT Pazia Pillar Rynaldo Batubara mengatakan perpanjangan tersebut merupakan hasil dari voting para kreditur.

Hasil pemungutan suara menunjukkan sebanyak 100% kreditur separatis menyetujui perpanjangan PKPU debitur 30 hari.

Sementara itu, terdapat dua dari 9 kreditur konkuren yang menolak perpanjangan PKPU. Namun, dua suara tersebut hanya menyumbang 0,22% sedangkan konkuren yang setuju mewakili 99,78% suara.

"Hasil voting sudah memenuhi kuorum bahwa PKPU Pazia diperpanjang selama 30 hari," katanya dalam rapat kreditur, Senin (3/7/2017).

Pemungutan suara ini merupakan langkah pengurus untuk mengakomodasi kemauan para kreditur. Bak gayung bersambut, debitur pun juga menginginkan perpanjangan PKPU.

Rynaldo berujar hasil voting hari ini akan dilaporkan kepada hakim pengawas. Selanjutnya hakim pengawas akan memberikan rekomendasi kepada hakim pemutus. Adapun sidang pengesahan akan digelar pada Rabu, 5 Juli.

Kuasa hukum PT Pazia Rudi Setiawan berjanji akan megoptimalkan masa perpanjangan PKPU. Waktu tersebut akan digunakan untuk menuntaskan negosiasi dengan investor.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper