Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Usaha di Jateng Didominasi Perdagangan Besar dan Eceran

Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Tengah merilis data terbaru yang menyebut perusahaan atau usaha yang paling banyak di provinsi itu adalah perdagangan besar dan eceran, reparasi dan perawatan mobil serta sepeda motor dengan porsi 43,16%
Ilustrasi aktivitas perbengkelan/Bisnis.com
Ilustrasi aktivitas perbengkelan/Bisnis.com

Bisnis.com, SEMARANG—Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Tengah merilis data terbaru yang menyebut perusahaan atau usaha yang paling banyak di provinsi itu adalah perdagangan besar dan eceran, reparasi dan perawatan mobil serta sepeda motor dengan porsi 43,16%.

Dikutip dari data BPS Jateng, Kamis (25/5), persentase tersebut dari sekitar 4,17 juta usaha atau perusahaan hasil sensus ekonomi 2016. Dari total jumlah usaha atau perusahaan itu, yang terkategori usaha menengah besar hanya 1,02% saja. Sisanya, skala usaha usaha menengah kecil.

Adapun usaha atau perusahaan terbanyak kedua bergeak di bidang industri pengolahan dengan persentase 24%.Sementara peringkat ketiga terbesar adalah penyediaan akomodasi dan penyediaan makan minum sebesar 15%.

Jika dirinci, usaha perdagangan besar dan eceran, reparasi dan perawatan mobil serta sepeda motor terdiri dari 1,78 juta usaha menengah kecil dan 17.896 usaha menengah besar. Adapun di industri pengolahan terdapat 1,01 juta usaha menengah kecil dan 6.187 industri menengah besar.

Sedangkan pada industri penyediaan akomodasi dan penyediaan makan minum usaha menengah kecil mencapai 614.341 dan usaha menengah besar sebanyak 1.051. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper