Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PILKADA 2017: Haedar Nashir, Semua Pihak Harus Siap Kalah dan Menang

Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Haedar Nashir menyerukan setiap pihak yang turut serta dalam kontestasi Pilkada 2017 agar siap dengan hasil pemungutan suara, baik menang atau kalah.
Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Haedar Nashir/Antara
Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Haedar Nashir/Antara

Bisnis.com, JAKARTA -  Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Haedar Nashir menyerukan setiap pihak yang turut serta dalam kontestasi Pilkada 2017 agar siap dengan hasil pemungutan suara, baik menang atau kalah.

"Menyerukan kepada semua calon pasangan kepala daerah dan para pendukungnya untuk jujur, bijaksana, satria dan berjiwa besar menerima apa pun hasil pilkada, serta siap menang dan siap kalah," kata Haedar di Jakarta, Senin (13/2/2017).

Dia mengatakan semua pasangan calon hendaknya menghindari tindak kekerasan, praktik politik uang, kecurangan dan penyalahgunaan fasilitas negara dalam bentuk apapun.

Bagi setiap warga Muhammadiyah yang memiliki hak pilih, kata dia, agar menggunakan hak politiknya dengan memilih pemimpin yang berakhlak mulia, amanah, jujur, bersih, kompeten, dekat dengan rakyat dan peduli terhadap dakwah serta perjuangan umat Islam.

Haedar juga meminta penyelenggara pilkada agar menjamin proses dan kontestasi demokrasi tersebut benar-benar berkualitas. Penyelenggara dituntut obyektif, profesional, amanah, menegakkan aturan dengan konsisten, jujur, adil, transparan, akuntabel serta tidak memihak kepada salah satu kandidat.

Penyelenggara, kata dia, harus taat asas dalam seluruh tahapan pilkada seperti saat pendataan pemilih, pemungutan suara dan penghitungan hasil pemilihan.

Bagi aparatur keamanan, lanjut dia, untuk melindungi, menjamin keamanan dan menciptakan rasa aman bagi seluruh masyarakat, khususnya warga negara yang menggunakan hak pilihnya.

Dia mengatakan aparatur keamanan hendaknya mengerahkan segenap kemampuan untuk menjaga netralitas negara dalam penyelenggaraan pilkada.

Pilkada serentak, kata dia, agar menjadi proses dan mekanisme politik yang demokratis dan bermartabat dalam memilih pemimpin terbaik dan bersuri tauladan baik.

"Muhammadiyah mengapresiasi dukungan masyarakat, penyelenggara pilkada, pasangan calon dan tim kampanye, media massa dan aparatur keamanan atas terselenggaranya kampanye yang damai, aman, santun, beradab dan berkualitas," kata dia.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : ANTARA

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper