Kabar24.com,JAKARTA - Resmob Polda Metro Jaya akan melakukan pemeriksaan terakhir Gatot Brajamusti terkait kasus kepemilikan dua pucuk senjata yang tempo hari diaklaim dipinjam untuk keperluan syuting.
Setelah penyelidikan usai, menurut Kasubdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Budi Hermanto pihak ya akan segera melakukan pemberkasan atas kasus ini.
"Dengan penjemputan saudara Gatot Brajamusti oleh Subdit Resmob ini, kami dari penyidik akan mendalami terakhir, mungkin, untuk proses penyidikan senpi," katanya, Jumat (21/10/2016).
Selain mendalami kasus senjata api, peminjaman Gatot kali ini juga akan dimanfaatkan untuk melengkapi penyelidikan kasus lain seperti pelecehan, pemilikan hewan langka, serta kasus penipuan yang dilaporkan oleh murid spiritualnya, Reza Arthamevia.
"Biar rekan- rekan dari penyidik subdit Renkata, Sumdaling terkait dengan kasus pencabulan dan kasus satwa liar lebih efektif dan efesien sehingga kita lebih cepat melakukan penyelidikan perkara itu," tambahnya.
Pihaknya juga berharap bisa mendalami pernyataan yang disampaikan oleh kuasa hukum Gatot Brajamusati Ahmad Rifai terkait jaringan perdagangan manusia yang ada di sekitar Gatot.
Sebelumnya, Ahmad Rifai dikabarkan berniat mengirimkan surat kepada Presiden Joko Widodo terkait human trafficking yang ada di lingkaran Gatot.
"Kami juga mendalami terhadap pernyataan yang disampaikan oleh kuasa hukum Gatot akan membuka jaringan trafficking dan jaringan narkoba," jelas Budi.