Kabar24.com, ASTANA - Menteri Luar Negeri China Wang Yi bertemu dengan Menlu Kazakhstan Erlan Idrissov untuk memperkuat hubungan bilateral.
Menurut Wang, China melihat Kazakhstan sebagai mitra strategis yang komprehensif dan negara- tetangga yang penting satu sama lain yang menikmati persahabatan tradisional.
Wang melanjutkan Cina sangat menghargai hubungan dengan Kazakhstan dan konsisten menganggap Kazakhstan sebagai salah satu negara tetangga yang diprioritaskan dalam menjalin diplomasi antarkawasan.
Dia jua menambahkan kedua negara harus menjaga komunikasi strategis, memperdalam koordinasi strategis, melindungi kepentingan strategis dalam upaya untuk lebih membangun komunitas China-Kazakhstan dengan persamaan nasib dan kepentingan.
“China bersedia bekerja secara penuh dengan Kazakhstan untuk membawa hubungan komunikasi ke tingkat yang lebih tinggi tahun ini, dengan demikian akan tercipta hubungan bilateral yang sehat dan stabil,“ kata Wang.
Kedua pihak akan melanjutkan upaya mereka untuk bergabung dalam inisiatif jalur ekonomi sutra China dengan kebijakan ekonomi baru Kazhakstan "Nurly Zhol". Kedua belah pihak juga akan meluncurkan kerja sama kelompok sedini mungkin, menyusun peta jalan untuk kerja sama, dan desain dan garis besar program kerja sama.
Menlu China juga berharap kedua pihak menggabungkan kebutuhan Kazakhstan dan kemampuan China, memajukan kerja sama kapasitas industri sederajat, dasar saling menguntungkan dan sukarela untuk mewujudkan hubungan yang sama-sama menguntungkan.
Kedua negara akan memperdalam kerja sama praktis mereka dalam bidang-bidang seperti konektivitas, pertanian, investasi, dan perbatasan daerah.
Selain itu, kedua belah pihak akan memperluas pertukaran budaya, pendidikan dan wisata untuk memperkuat persahabatan antara kedua bangsa.
Cina akan memberikan dukungan yang besar untuk upaya Kazakhstan untuk berhasil menjadi tuan rumah World Expo di Astana pada 2017.
Selanjutnya kedua pihak akan memperkuat koordinasi dan kerja sama dengan kerangka seperti Organisasi Kerjasama Shanghai dan Konferensi Interaksi di Asia, dalam rangka untuk menjaga perdamaian, stabilitas dan pembangunan
Idrissov mengatakan persahabatan Kazakhstan dan China merupakan hal yang tulus. Kazakhstan sangat menghargai dan puas dengan kerja sama industri yang bermanfaat bagi kedua negara.
Selain itu, Kazakhstan siap untuk bekerja dengan China untuk bergabung dengan "Nurly Zhol" dan usulan Jalur ekonomi sutra, untuk memperluas kerjasama di bidang-bidang seperti kapasitas industri, infrastruktur, pertanian, transportasi dan perdagangan, dan untuk meningkatkan dan menjaga koordinasi pada urusan internasional dan regional.