Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kasus Suap Reklamasi Teluk Jakarta: Bestari Barus Bantah DPRD Ancam Deadlock

Ketua Fraksi Partai Nasional Demokrat (Nasdem) DPRD DKI Jakarta Bestari Barus membantah soal ancaman deadlock terkait pembahasan Raperda Zonasi Wilayah Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil serta Raperda Tata Ruang Kawasan Strategis Pantai Utara Jakarta.
Anggota DPRD DKI Jakarta Bestari Barus menjawab pertanyaan wartawan usai menjalani pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta, Senin (16/5)./Antara-Sigid Kurniawan
Anggota DPRD DKI Jakarta Bestari Barus menjawab pertanyaan wartawan usai menjalani pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta, Senin (16/5)./Antara-Sigid Kurniawan

Kabar24.com, JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Nasional Demokrat (Nasdem) DPRD DKI Jakarta Bestari Barus membantah soal ancaman deadlock terkait pembahasan Raperda Zonasi Wilayah Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil serta Raperda Tata Ruang Kawasan Strategis Pantai Utara Jakarta.

Dia memaparkan, pihak DPRD tidak mengeluarkan ancaman tersebut, hanya saja memang ada yang tidak setuju sehingga tak hadir dalam pembahasan raperda tersebut.

"Enggak ada, enggak ada (ancaman deadlock) itu," ujar Bestari, Senin (16/5/2016).

Bestari diperiksa penyidik sebagai saksi untuk tersangka Ariesman Widjaja. Dia diperiksa kurang lebih dua jam.

Politisi Partai Nasdem itu mengaku, selama pemeriksaan tersebut dicecar sejumlah pertanyaan soal pembahasan raperda tersebut.

"Dikonfirmasi soal Ariesman Widjaja. Tapi kan saya tidak kenal," ujar dia.

Sebelumnya, Ketua KPK Agus Rahardjo mengklaim memiliki temuan-temuan baru terkait kasus suap tersebut. Dia pun berharap dalam waktu yang tak terlalu lama, ada pengumuman terkait kasus yang menjerat Presiden Direktur Agung Podomoro Land, Ariesman Widjaja.

Selain Bestari, KPK juga memeriksa sejumlah saksi lainnya diantaranya H. Zainudin dan Yuke Yurike keduanya merupakan anggota DPRD DKI Jakarta, Syaiful Zuhri alias Pupung dari Agung Sedayu Grup, dan Darjamuni.

Adapun dalam kasus tersebut KPK telah menetapkan tiga orang tersangka yakni Presdir APLN Ariesman Widjaja, Trinanda Prihantoro, dan Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta Mohamad Sanusi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper