Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Belajar Bersama Maestro: Siswa SMA/SMK Diundang Magang di Rumah Seniman

Melalui program Belajar Bersama Maestro (BBM) itu, para pelajar kelas X dan XI belajar dan tinggal bersama para maestro kebudayaan selama libur sekolah.
Ilustrasi/twitter
Ilustrasi/twitter

Kabar24.com, JAKARTA -- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menggelar program magang bersama maestro kebudayaan untuk siswa SMA/SMK.

Melalui program Belajar Bersama Maestro (BBM) itu, para pelajar kelas X dan XI belajar dan tinggal bersama para maestro kebudayaan selama libur sekolah.

Dikutip dari kemdikbud.go.id, Jumat (6/5/2016), pendaftaran calon peserta BBM 2016 dibuka sejak 20 April hingga 23 Mei. Sementara pelaksanaan berlangsung pada 19 hingga 27 Juli 2016.

Tercatat 10 Maestro Kebudayaan yang terlibat dalam program, ini, yaitu Sundari Sukotjo (keroncong); Djaduk Ferianto (aktor, sutradara, dan komikus); Putu Sutawijaya (seni rupa); I Made Sidia (dalang); Amaq Raya (seniman tradisi); Ni Ketut Arini (seni tari); Temu Misti (seni tari); Sirajul Huda (teater, seni tari); Tom Ibnur (koreografer); dan Nano Riantirno (seni teater).

Proses seleksi akan dimulai pada 24 Mei hingga 27 Juni dengan penilaian karya seni sesuai program magang yang ditampilkan melalui video atau foto di Youtube.

Calon peserta BBM mendaftar dengan memasukan Nomor Induk Siswa Nasional di laman http://bbm.kemdikbud.go.id.

Bagi nama-nama peserta yang lolos seleksi BBM akan diumumkan pada 16 Juni 2016.

Mereka yang terpilih akan tinggal di rumah atau sanggar para maestro saat liburan sekolah, tepatnya selama delapan hari, pada 19 s.d 27 Juli 2016.

Pada 29 Juli 2016, para peserta BBM akan menampilkan sebuah pameran dan pertunjukan bersama memperlihatkan hasil belajar mereka bersama para maestro kebudayaan.

Digagas pada 2015, program Belajar Bersama Maestro merupakan upaya pelestarian kebudayaan yang dilaksanakan Kemendikbud bekerja sama dengan para Maestro Kebudayaan.

Program ini untuk menyiapkan pendidikan kebudayaan yang memberikan pengetahuan budaya, keterampilan budaya, dan pembangunan karakter kepada masyarakat terutama generasi muda Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dika Irawan
Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper