Kabar24.com, JAKARTA --- Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) menggandeng Pengurus Pusat Muhammadiyah untuk menerapkan pembangunan berkelanjutan dengan mengantisipasi kerusakan lingkungan.
Menteri LHK Siti Nurbaya mengatakan wujud kerja sama itu adalah menjalin penguatan umat dan komunitas, terutama Muhammadiyah untuk pengelolaan sumber daya alam berkelanjutan. Hal itu, paparnya, organisasi itu merupakan salah satu pemimpin pada masyarakat sipil.
"Segitiga Pembangunan Berkelanjutan harus dijaga keseimbangannya, Untuk itu, berbagai masukan dari masyarakat sangat dibutuhkan mengingat besarnya permasalahan yang dihadapi masyarakat," kata Siti dalam keterangan resminya yang dikutip Bisnis.com, Minggu (1/5/2016).
Sejumlah masalah yang dihadapi saat ini adalah kerusakan dan keadilan lingkungan, pengelolaan sumber daya alam, keanekaragaman hayati, pengelolaan air serta energi terbarukan. Tak hanya itu, kerja sama itu juga diharapkan mengantisipasi sejumlah persoalan berkaitan dengan perubahan iklim.
"Dengan dukungan dari masyarakat, pemerintah dapat memperlihatkan komitmen Indonesia dalam menyelamatkan lingkungan hidup yang berkelanjutan kepada dunia internasional," katanya.