Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LHKPN Anggota DPR: Supit Ngaku Sudah Lapor Harta kekayaan ke KPK

Ketua Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat Ahmadi Noor Supit mengatakan dirinya telah melaporkan harta kekayaannya kepada Komisi Pemberantasan Korupsi.
Ahmadi Noor Supit/Antara-Widodo S. Jusuf
Ahmadi Noor Supit/Antara-Widodo S. Jusuf

Kabar24.com, JAKARTA - Ketua Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat Ahmadi Noor Supit mengatakan dirinya telah melaporkan harta kekayaannya kepada Komisi Pemberantasan Korupsi.

"Coba saya cek lagi, setahu saya, saya sudah lapor. Nanti saya cek lagi. Saya melapor pada saat saya dilantik jadi DPR (2014 silam). Dan itu memang sudah diwajibkan untuk melakukan pelaporan," tuturnya usai memimpin Rapat Kerja bersama Menteri Keuangan di Gedung Nusantara I, Jumat (11/3/2016).

Supit mengatakan biasanya dia menyuruh para staf nya untuk menyerahkan laporan kepada KPK.

"Nama saya disebut juga ya? Coba nanti saya cek lagi. Nanti saya tanya staf saya. Urusan pajak urusan--urusan begitu biasanya saya teken--teken saja," tuturnya.

Nama Ahmadi Noor Supit disebut-sebut sebagai salah satu anggota DPR yang belum melaporkan jumlah kekayaannya kepada KPK oleh Koalisi Masyarakat Untuk Parlemen Bersih.

Selain Supit, nama-nama lain yang dilaporkan oleh Koalisi tersebut kepada MKD di antaranya Ade Komaruddin dan Bambang Soesatyo yang juga merupakan politisi dari fraksi Partai Golkar.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper