Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

DPR Loloskan Dana Aspirasi, JK: Ya Boleh Saja

Dewan Perwakilan Rakyat akhirnya memuluskan usulan pemberian dana aspirasi untuk daerah pemilihan dalam Rapat Paripurna. Bagaimana tanggapan Wakil Presiden?
Anggota DPR saat mengikuti Sidang Paripurna di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta
Anggota DPR saat mengikuti Sidang Paripurna di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta

Kabar24.com, JAKARTA—Dewan Perwakilan Rakyat akhirnya memuluskan usulan pemberian dana aspirasi untuk daerah pemilihan dalam Rapat Paripurna. Bagaimana tanggapan Wakil Presiden?

Wakil Presiden Jusuf Kalla berpendapat, para wakil rakyat boleh saja meloloskan usulan alokasi dana aspirasi yang akan dianggarkan dalam anggaran penerimaan dan belanja negara (APBN) 2016.

“Ya boleh saja, asal jangan masing-masing sama jumlahnya. Sudah saya katakan, pada prinsipnya APBN itu aspirasi pemerintah dan DPR juga,”paparnya, di Kantor Wakil Presiden, Selasa(23/6/2015).

Menurut dia, keputusan dalam sidang paripurna hari ini hanya berupa izin untuk pembahasan selanjutnya, sehingga belum ada penetapan nilai dana aspirasi secara rinci.

Nantinya usulan masih akan tetap melalui pembahasan bersama mitra DPR yakni pemerintah.

Namun, dia menilai tak seharusnya setiap daerah pemilihan memperoleh nilai dana yang sama karena kebutuhan masing-masing daerah tentu berbeda.

Sebelumnya, hampir semua fraksi menyetujui alokasi dana sebesar Rp20 miliar per anggota DPR.

Pada perkembangan terakhir, hanya Fraksi Partai Demokrat dan Partai Nasional Demokrat yang menolak usulan tersebut.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Lavinda
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper