Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

SNMPTN 2015: Ini Proses Verifikasi Dan Syarat Untuk Peserta Yang Lulus SNMPTN

Pengumuman Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2015 telah diumumkan 9 Mei lalu. Tahap selanjutnya adalah proses verifikasi yang dilakukan di masing masing Perguruan Tinggi Negeri (PTN).

Bisnis.com,  JAKARTA – Pengumuman Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2015 telah diumumkan 9 Mei lalu. Tahap selanjutnya adalah proses verifikasi yang dilakukan di masing masing Perguruan Tinggi Negeri (PTN).

Dalam proses verifikasi, masing masing PTN juga memberikan syarat untuk diterima menjadi mahasiswa PTN tersebut. PTN tempat peserta SNMPTN diterima biasanya akan meminta calon mahasiswanya untuk menyertakan beberapa dokumen dalam proses registrasi online di laman PTN terkait maupun dalam proses daftar ulang dan verifikasi akademis. Salah satunya adalah:

1. Kartu peserta SNMPTN

Kartu yang menunjukkan bahwa siswa yang bersangkutan benar-benar menjadi peserta SNMPTN. 

2. Kartu identitas

Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan kartu pelajar. Selain itu, terdapat beberapa PTN yang meminta KTP orangtua juga. Oleh karena itu, lakukan scan dan fotokopi pada kartu-kartu penting tersebut.

3. Pas foto

Siapkan pas foto dengan berbagai ukuran. Untuk latarnya sesuaikan dengan instruksi dari PTN yang bersangkutan.

4. Rapor

Rapor akan digunakan PTN untuk memverifikasi nilai-nilai yang kamu dapatkan saat masih sekolah. Pastikan bahwa tidak ada manipulasi pada rapor agar tidak gugur atau mendapat sanksi dari PTN.

5. Ijazah

PTN akan meminta ijazah sebagai bukti telah menyelesaikan masa studi di SMA. 

6. Kartu Keluarga (KK)

Terdapat PTN yang memintamu untuk menyertakan kartu keluarga, khususnya bagi peserta jalur bidik misi. 

7. Surat keterangan lainnya

Saat pengisian formulir, biasanya diminta untuk menyertakan surat-surat keterangan, seperti surat keterangan kesehatan, surat keterangan kewarganegaraan, surat keterangan penghasilan orang tua, dan sebagainya. 

 

Selain beberapa dokumen di atas, pendaftar harus melihat kembali persyaratan-persyaratan yang dibutuhkan dalam proses penerimaan mahasiswa baru di PTN terkait. Dan pastikan bahwa sudah mengisi formulir registrasi dengan lengkap dan benar.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper