Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pria Ini Berenang 18 KM Demi Wujudkan Kapal Belajar

Aksi Berenang Berbagi kembali digeber di Danau Toba, Sumatera Utara. Agar lebih mengena terhadap misinya mewujudkan kapal belajar, penggagas gerakan ini, Togu Simorangkir, melakukan aksinya bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional 2015.
Togu Simorangkir dan dua rekannya disambut masyarakat sekitar setelah berenang sejauh 18 km di Danau Toba demi aksi Berenang Berbagi/Apsari Diana Kusumastuti
Togu Simorangkir dan dua rekannya disambut masyarakat sekitar setelah berenang sejauh 18 km di Danau Toba demi aksi Berenang Berbagi/Apsari Diana Kusumastuti

Bisnis.com, JAKARTA – Aksi Berenang Berbagi kembali digeber di Danau Toba, Sumatera Utara. Agar lebih mengena terhadap misinya mewujudkan kapal belajar, penggagas gerakan ini, Togu Simorangkir, melakukan aksinya bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional 2015.

Togu, bersama dua orang rekannya,Yudha Sitorus, dan seorang warga Jerman Thomas Heinle melakukan aksi tersebut pada Sabtu (2/5/2015). Mereka berenang selama 9 jam sejak pukul 08.00 WIB mengarungi Danau Toba sejauh hampir 18 kilometer.

Jalur yang ditempuh melewati dua kabupaten, yakni dari titik start di Onang Runggu, Kabupaten Samosir dan finis di Pelabuhan Balige, Kabupaten Tobasa.

“Aksi berenang berbagi ini untuk penggalangan dana demi mewujudkan Kapal Belajar,” kata Togu Samosir.

Togu, seorang putra daerah Sumatera Utara, mempersiapkan kegiatan tersebut sejak akhir 2013. Misinya adalah menyediakan kapal belajar untuk perbaikan pendidikan pada lebih dari 40 desa yang sulit diakses lewat jalur darat di sekitar Danau Toba.

Kapal tersebut diproyeksikan mampu beroperasi sebagai perpustakaan terapung untuk menyediakan bacaan anak-anak sekitar Danau Toba yang selama ini sulit mengakses pendidikan.

Dalam aksi yang terbilang patriotik itu, mereka sempat menghadapi beberapa kendala. Salah satu kendala yakni arus bawah di Danau Toba yang cukup kencang sehingga mereka sempat ditarik oleh tim rescue ke kapal.

Kemudian setelah melewati spot yang berarus kencang, mereka kembali menyebur ke Danau terbesar di Asia Tenggara itu dan melanjutkan aksinya. Ketiganya tiba dengan selamat di titik finish sekitar pukul 17.00 WIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper