Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KABINET KERJA: MPR Apresiasi Susunan Kabinet Jokowi

Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid mengapresiasi susunan kabinet yang telah diumumkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Jusuf Kalla pada Minggu (26/10/2014) di Istana Negara Jakarta.
Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Zulkifli Hasan (tengah) bersama wakil ketua (kiri ke kanan) Hidayat Nur Wahid, Mahyuddin, Oesman Sapta Odang dan EE. Mangindaan melakukan sumpah sebagai pimpinan MPR ketika pelantikan pada sidang paripurna pemilihan pimpinan MPR di Kompleks Parlemen Jakarta, Rabu (8/10). /antara
Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Zulkifli Hasan (tengah) bersama wakil ketua (kiri ke kanan) Hidayat Nur Wahid, Mahyuddin, Oesman Sapta Odang dan EE. Mangindaan melakukan sumpah sebagai pimpinan MPR ketika pelantikan pada sidang paripurna pemilihan pimpinan MPR di Kompleks Parlemen Jakarta, Rabu (8/10). /antara

Bisnis.com, JAKARTA - Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid mengapresiasi susunan kabinet yang telah diumumkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Jusuf Kalla pada Minggu (26/10/2014) di Istana Negara Jakarta.

Menurutnya, kabinet itu telah memenuhi berbagai keterwakilan dari unsur profesional, baik partai atau pun non partai, termasuk latar belakang daerah. Padahal, sebelumnya kita khawatir tidak ada perwakilan daerah.

"Sebelumnya kita khawatir tidak ada keterwakilan daerah khususnya dari Indonesia Timur. Tapi, dari Papua dan dari Nusa Tenggara Timur (NTT) sudah ada," ujar Hidayat pada wartawan di Gedung DPR RI, Jakarta, Senin (27/10/2014).

Namun demikian dia mengakui perwakilan dari Maluku dan Kalimantan belum dilibatkan.

Selain keterwakilan tersebut, anggota Majelis Syuro PKS itu juga memuji bertambahnya keterwakilan perempuan dalam Kabinet Kerja Jokowi-JK. Dalam kabinet Jokowi-JK, sebanyak delapan kementerian dipimpin oleh menteri perempuan.

"Itu tentu, juga sebuah hal yang positif. Mereka bukan perempuan biasa, mereka adalah orang-orang yang latar belakang profesional tinggi," ujarnya.

Ke depan DPR dan masyarakat akan menagih komitmen dari Jokowi-JK serta jajaran menterinya untuk merealisasikan semua janji-janji mereka setelah kabinet diumumkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Sepudin Zuhri
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper