Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jokowi Dijadwalkan Buka Konferensi Jurnalis Televisi Asia Pasifik di Manado

Presiden terpilih Joko Widodo dijadwalkan membuka Konferensi Jurnalis Televisi Asia Pasifik yang berlangsung di Kota Manado pada 10-12 Oktober 2014 mendatang.
Jokowi
Jokowi

Bisnis.com, MANADO -- Presiden terpilih Joko Widodo dijadwalkan membuka Konferensi Jurnalis Televisi Asia Pasifik yang berlangsung di Kota Manado pada 10-12 Oktober 2014 mendatang.

Konferensi Jurnalis Televisi Asia Pasifik ini didukung penuh oleh Pemprov Sulut sebagai panitia pelaksana lokal. Rencananya acara tersebut akan dihadiri oleh jurnalis televisi dari seluruh Indonesia dan dari 12 negara.

Amanda Komaling, Ketua Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Sulut, mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk membangun kebersamaan antarjurnalis televisi di negara Asia Pasifik, sehingga dapat menghasilkan pemikiran-pemikiran progresif dalam konteks jurnalistik positif, penegakan demokrasi, dan perdamaian dunia.

Kegiatan tersebut meliputi konferensi yang dilaksanakan di Hotel Sintesa Peninsula Manado pada 11 Oktober 2014 dan field trip ke empat wilayah di Sulut, yaitu Manado, Bitung, Tomohon, dan Minahasa pada 12 Oktober 2014.

Field trip yang dilaksanakan akan dikompetisikan dengan tema Keindahan Alam Manado,” ujarnya.

Dia mengimbau kepada semua pihak untuk bersama menyukseskan perhelatan bertaraf internasional ini.

Masyarakat Sulut diminta untuk tetap menjaga kerukunan bersama agar para tamu yang datang berkunjung merasa puas dengan penyambutan masyarakat Sulut.

Wakil Gubernur Sulut Djouhari Kansil menambahkan selain melakukan pertemuan, peserta konferensi juga nanti akan memublikasikan obyek-obyek wisata di daerah berjuluk Bumi Nyiur Melambai itu.

“Oleh karena itu, dukungan PLN sangat kami harapkan guna suksesnya kegiatan tersebut. Saya memberi apresiasi positif kepada Pak Janu [GM PLN Suluttenggo Santoso Januwarsono] yang sudah memberikan jaminan untuk tidak terjadi pemadaman listrik,” kata Kansil.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Herdiyan
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper