Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Awas, Gelombang Setinggi 4 Meter di Perairan Sabang

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Aceh mengimbau gelombang setinggi 4 meter di perairan Banda Aceh menuju Sabang pada hari ini, Selasa (7/10/2014).
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, BANDA ACEH - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Aceh mengimbau gelombang setinggi 4 meter di perairan Banda Aceh menuju Sabang pada hari ini, Selasa (7/10/2014).

Adapun, peringatan dini ini menyusul kondisi hujan ringan dan angin yang terus melanda Banda Aceh dan sekitarnya sejak Minggu, (5/10/2014). BMKG Aceh memperkirakan peringatan dini gelombang 4 meter tersebut masih akan berlaku hingga besok (8/10/2014).

Kepala Seksi Data dan Informasi BMKG Stasiun Blang Bintang Zakaria menuturkan agar perusahaan pelayaran penumpang Banda Aceh-Sabang agar berhati-hati.

"Bukan cuma Banda Aceh-Sabang tapi juga di perairan barat dan selatan Aceh perlu diwaspadai gelombang tinggi. Selain itu, di sebelah utara dan timur. Tapi tidak setinggi Banda Aceh-Sabang," ucap Zakaria, Selasa (7/10/2014).

Berdasarkan data BMKG Aceh, hampir di seluruh kabupaten dan kota mengalami hujan ringan dan berawan hingga besok dengan perkiraan suhu 20-32 derajat Celcius. Adapun, arah angin menuju Selatan dengan kecepatan berkisar 25-30 km/jam.

Beberapa daerah yang mengalami hujan sedang yakni Calang dan Sabang.

Selain perairan Banda Aceh-Sabang, di Sumatra, BMKG juga merilis peringatan dini gelombang tinggi dan arus kuat di perairan Natuna dan Anambas. Tak hanya itu, besok BMKG memperkirakan gelombang tinggi 2-3 meter akan terjadi di Selat Gelasa bagian Utara dan Selat Karimata bagian Selatan, Bangka Belitung.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Sepudin Zuhri

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper