Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Japan Education Fair in Indonesia (JEFI): Info Kuliah di Jepang

Ingin kuliah di Jepang, dan mau tahu lebih banyak tentang Negeri Sakura tersebut, mungkin bisa datang ke pameran Japan Education Fair in Indonesia (JEFI), yang diadakan di NAM Hotel, Kemayoran Jakarta, 23 Agustus 2014.
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Ingin kuliah di Jepang dan mau tahu lebih banyak tentang Negeri Sakura tersebut, mungkin bisa datang ke pameran Japan Education Fair in Indonesia (JEFI), yang diadakan di NAM Hotel, Kemayoran Jakarta, 23 Agustus 2014.

Richard Y. Susilo, Ketua Panitia JEFI ke-11, mengatakan pameran ini sebagai upaya meningkatkan kemajuan anak bangsa berlandaskan pendidikan.

Dia menuturkan dalam pameran yang berubah nama menjadi Japan Matsuri tersebut, akan hadir empat sekolah terbaik di Jepang. Yaitu Unitas Japanese Language School, Japan International Language Academy (JILA), Shukutoku Japanese Laguage School, dan Tokumaya University.

"Semua institusi pendidikan tersebut patut mendapatkan perhatian, karena prestasinya bagus, dalam pembentukan manusia yang utuh, terutama di bidang pengajaran penguasaan bahasa dan budaya Jepang kepada orang asing di negara itu," kata Richard di Jakarta, Sabtu (16/8/2014).

Dia mengatakan belakangan ini banyak perusahaan Jepang masuk ke Indonesia. Kebutuhan Bahasa Jepang menjadi sangat penting, dan banyak dicari.

"Selain itu penguasaan Bahasa Jepang bagi siapapun akan semakin memudahka bekerja dimana pun, karena permintaan SDM yang bisa berbahasa Jepang saat ini makin meningkat," ungkapnya.

Richard menjelaskan pameran Japan Matsuri/JEFI tersebut, berlangsung selama sehari dari pagi sampai sore, Sabtu, 23 Agustus 2014 di Ballroom NAM Hotel.

Selain pameran, katanya, juga ada seminar pendidikan dengan pembicara antara lain Azyumardi Azra, mantan Rektor Universitas Islam Negeri Syarief Hidayatullah, Najamuddin Khairur Rrijal, penulis buku Hello Kitty, yang juga dosen Unair Surabaya, dan Nurhasanah, Doraemon's Voice of Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Rahmayulis Saleh
Editor : Sepudin Zuhri

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper