Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Cornelia Agatha Ramaikan Galeri Indonesia Kaya Lewat Teater Musikal

Institut Musik Daya Indonesia (IMDI) menggelar pertunjukan seni dengan mengusung konsep puisi, tari dan musik dengan sentuhan Bali di Auditorium Galeri Indonesia Kaya Grand Indonesia , pada Minggu malam, (15/6/2014).
 Cornelia Agatha. /
Cornelia Agatha. /

Bisnis.com, JAKARTA--Institut Musik Daya Indonesia (IMDI) menggelar pertunjukan seni dengan mengusung konsep puisi, tari dan musik dengan sentuhan Bali di Auditorium Galeri Indonesia Kaya Grand Indonesia pada Minggu malam (15/6/2014).

Renitasari Adrian, Program Director Bakti Budaya Djarum Foundation, mengatakan kekayaan Indonesia khususnya Bali memberikan inspirasi bagi para mahasiswa dan mahasiswi dari Institut Musik Daya Indonesia yang rutin mengadakan pertunjukan yang didukung oleh Galeri Indonesia Kaya.

“Bersama Cornelia Agatha sebagai bintang tamu, tentunya memberikan warna baru dalam menyajikan pertunjukan yang menghibur dan sarat akan makna bagi para pengunjung,” katanya usai pegelaran.

Selama 60 menit, pengunjung Galeri Indonesia Kaya disuguhi pertunjukan Musikalisasi Puisi untuk Pulau Dewata yang membawakan lagu Janger, Ratu Anom, Langgam Pulau Bali dan Meong-Meong.

Musikalisasi puisi menampilkan karya-karya sastra dari Meilita Kasiman berjudul Baliku Indahmu Cakrawalamu, Bali Spirit, dan Bali didalam makna negeri yang diiringi dengan alat musik seperti piano, gitar, bass, dan drum. Perpaduan antara puisi dan musik bernuansa Bali membawa para pengunjung ke dalam dimensi yang dipersembahkan untuk Pulau Dewata.

"Saya sangat mengapresiasi para mahasiswa ini yang memberikan atensi kepada budaya nusantara dan memadukannya secara kreatif dengan beragam seni dan memberikan pertunjukan yang bernilai tinggi,” kata Cornelia Agatha dalam kesempatan yang sama.

Dia berharap penampilannya  bisa memberi warna baru dalam menikmati karya sastra dari Bali.

Project Manager Musikalisasi Puisi untuk Pulau  Dewata  Meilita Kasiman mengatakan kolaborasinya kini dengan Cornelia Agatha bertujuan untuk  menghasilkan perpaduan karya sastra dengan tarian dan musik yang menggambarkan budaya Bali.

“Kami ingin para pengunjung dapat terhibur dan semakin mencintai budaya Indonesia khususnya Bali,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper