Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

EKONOMI AUSTRALIA: Tingkat Pengangguran Naik Jadi 5,4%

BISNIS.COM, SYDNEY-Tingkat pengangguran Australia pada Maret 2013 naik hingga level tertinggi dalam lebih dari 3 tahun terakhir karena perusahaan-perusahaan terus mengurangi jumlah karyawannya.

BISNIS.COM, SYDNEY-Tingkat pengangguran Australia pada Maret 2013 naik hingga level tertinggi dalam lebih dari 3 tahun terakhir karena perusahaan-perusahaan terus mengurangi jumlah karyawannya.

Biro statistik Australia pada Rabu (10/4/2013) di Sydney melaporkan tingkat pengangguran di Negeri Kanguru meningkat menjadi 5,6% dari 5,4% pada bulan sebelumnya, tertinggi sejak November 2009.

Estimasi nilai tengah 24 ekonom yang disurvei oleh Bloomberg sebelumnya memprediksi tingkat pengangguran Maret tidak akan berubah dari bulan sebelumnya. Jumlah karyawan di Australia berkurang sebanyak 36.100 orang setelah bertambah 74.000 pada Februari 2013.

Bank sentral Australia telah memprediksi pasar tenaga kerja yang melemah dan memangkas suku bunga acuan sebanyak 1,75 poin dalam 14 bulan hingga Desember 2012 menjadi 3%.

“Data ini menambah serangkaian data pelemahan ekonomi di Australia yang menunjukkan transisi dari ekonomi pertambangan menuju non-tambang tidak akan mudah dan membutuhkan pemangkasan suku bunga berikutnya,” kata Joshua Williamson, ekonom senior dari Citigroup Inc. di Sydney.




Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Yusran Yunus
Sumber : Bloomberg
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper