Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KEBIJAKAN IMIGRAN UE: Presiden Turki Temui Pejabat Uni Eropa

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan bertemu para pejabat kunci Uni Eropa di Brussels untuk membicarakan bagaimana menghadapi krisis migran di Eropa.
Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan/Reuters
Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan/Reuters

Kabar24.com, BRUSSELS - Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan bertemu para pejabat kunci Uni Eropa di Brussels untuk membicarakan bagaimana menghadapi krisis migran di Eropa.

Turki merupakan rumah bagi setidaknya dua juta pengungsi Suriah dan telah menjadi salah satu titik keberangkatan utama bagi migran yang bakal bertolak ke Eropa.

Para pejabat Uni Eropa diperkirakan bakal menawarkan bantuan keuangan untuk kamp migran di Turki. Erdogan juga diyakini bakal menekan Uni Eropa untuk mengakhiri perang Suriah.

Sementara itu, laporan BBC, Senin (5/10/2015), menyebutkan para pemimpin Uni Eropa berharap para pencari suaka Suriah untuk tinggal di Turki jika keadaannya lebih baik dalam segi pelayanan kesehatan dan pekerjaan.

Selain itu, Uni Eropa juga diharapkan untuk membantu patroli pantai Turki untuk menindak kasus penyelundup manusia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : BBC

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper