Bisnis.com, JAKARTA - Yayasan Sahid Jaya (YSJ) menerima kunjungan balasan dari Chinese Testing International (CTI) dan 20 institusi pendidikan yang berasal dari China, pada Rabu (27/11/2024) di Grand Premiere Hall Politeknik Sahid.
Chinese Testing International (CTI) merupakan lembaga dan pusat ujian bahasa mandarin di bawah Kementerian Pendidikan China. Kunjungan ini difasilitasi oleh HSK (Hanyu Shuiping Kaoshi) yang merupakan representatif CTI di Indonesia di bawah naungan Yayasan Sahid Jaya.
Pada kunjungan balasan ini, Politeknik Sahid dipercaya menjadi tuan rumah untuk menyambut delegasi China dalam rangka menjalin kerja sama pendidikan antara Yayasan Sahid Jaya dengan perguruan tinggi di China.
Dalam program kerja sama ini, CTI menunjuk Zhejiang Normal University sebagai perguruan tinggi pendamping dalam kerja sama
pendidikan antar institusi.
Kedatangan delegasi China dihadiri oleh unit pendidikan di bawah Yayasan Sahid Jaya, yaitu Politeknik Sahid, Universitas Sahid Jakarta, Universitas Sahid Surakarta, Sekolah Tinggi Pariwisata Sahid Surakarta, dan SMK Sahid Jakarta.
Delegasi China disambut dengan hangat dan diajak untuk mengikuti sesi tour campus di Politeknik Sahid. Acara ini dibuka dengan
pemberian sambutan dari Bapak Prof. Dr. H. Nugroho B. Sukamdani, MBA., BET., sebagai Ketua Umum Yayasan Kesejahteraan Pendidikan dan Sosial Sahid Jaya, dan Ibu Annabelle Parker dari HSK Mock sebagai perwakilan dari delegasi China. Kemudian dilanjutkan dengan sesi diskusi mendalam mengenai program-program kolaborasi.
Baca Juga
Setelah sesi diskusi, para delegasi diajak berkunjung ke Taman Mini Indonesia Indah untuk lebih mengenal budaya dan keberagaman Indonesia. Harapan dari pertemuan Yayasan Sahid Jaya dengan delegasi China, agar Yayasan Sahid Jaya dan unit-unit pendidikan di bawahnya semakin melebarkan sayapnya di kancah internasional.
Sebelumnya, Yayasan Sahid Jaya (YSJ) melakukan kunjungan kerja sama ke Provinsi Zhejiang, Hangzhou, China. Kunjungan ini dilaksanakan selama 8 hari yaitu dari tanggal 9 September 2024 sampai 16 September 2024.
Agenda ini diikuti langsung oleh Owner YSJ, Bapak Prof. Dr. H. Nugroho Budi Satrio Sukamdani, MBA., BET. ,Direktur Eksekutiv YSJ , Bapak Dr. Yohanes Sulistyadi, M.Pd serta melibatkan para pimpinan unit pendidikan di bawah naungan YSJ yaitu : Universitas Sahid Jakarta, Universitas Sahid Surakarta, Sekolah Tinggi Pariwisata Sahid Surakarta, Politeknik Sahid Jakarta, SMK Sahid Jakarta, dan SMK Sahid Surakarta.
Agenda kunjungan ini dilakukan dalam rangka peresmian dari kerjasama yang di lakukan antara Yayasan Sahid Jaya dengan Chinese Test International (CTI) dengan bekerja sama dengan tim Zhejiang Normal University dalam status yang disandang YSJ sebagai CLEC (Center for Language Education and Cooperation).