Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terjunkan 2.300 Personel, Polisi Kawal Laga Indonesia Vs Australia

Polisi menerjunkan 2.300 personel gabungan untuk mengawal jalannya pertandingan Timnas Indonesia vs Australia di Gelora Bung Karno (GBK).
Logo Polda Metro Jaya/Bisnis-Anshary Madya Sukma
Logo Polda Metro Jaya/Bisnis-Anshary Madya Sukma

Bisnis.com, JAKARTA - Polisi menerjunkan 2.300 personel gabungan untuk mengawal jalannya pertandingan Timnas Indonesia vs Australia di Gelora Bung Karno (GBK).

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Susatyo Purnomo Condro mengatakan ribuan personel itu terdiri dari personel Polres Metro Jakpus, Polda Metro hingga TNI.

"Pengamanan pertandingan pada malam hari telah disiagakan sebanyak 2300 personel gabungan dari TNI, POLRI yang bersiap untuk melayani sebanyak 70 ribu penonton yang telah membeli tiket pertandingan," kata Susatyo di Jakarta, Selasa (10/9/2024).

Dia mengatakan pihaknya bakal melakukan razia terhadap sejumlah barang yang dilarang untuk dibawa ke dalam stadion GBK, seperti flare maupun petasan. Pasalnya, razia tersebut dilakukan agar mengindari kesan negatif Indonesia terhadap tim tamu.

"Dan tentunya kami berharap agar para penonton itu semuanya bisa disiplin kemudian bisa mentaati berbagai aturan-aturan yang menjadi ketentuan, tidak membawa benda-benda terlarang ke dalam stadion GBK," tambahnya.

Adapun, Susatyo menyatakan bahwa sejauh ini pihaknya masih belum menerapkan aturan rekayasa lalu lintas di sekitar GBK. Namun, aturan itu bakal diterapkan apabila volume kendaraan mulai meningkat.

Di samping itu, kepolisian juga mengimbau agar penonton yang ingin melihat laga kualifikasi Piala Dunia Zona Asia itu agar menggunakan transportasi umum.

"Sejauh ini kami belum melakukan rekayasa lalu lintas di kawasan GBK ini tentunya kami berharap juga bagi para penonton apabila bisa menggunakan transportasi umum agar tidak menambah kepadatan di kawasan GBK ini," pungkasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper