Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Update Gaji CPNS dan TNI 2024 setelah Mengalami Penyesuaian

Berikut adalah update gaji CPNS dan TNI 2024 setelah mengalami penyesuaian dari pemerintah.
Pangkat golongan pns / Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
Pangkat golongan pns / Pemerintah Provinsi Jawa Tengah

Bisnis.com, JAKARTA - Berikut adalah update gaji CPNS dan TNI 2024 setelah mengalami penyesuaian dari pemerintah.

Sebagaimana diketahui, gaji CPNS dan TNI akan mengalami penyesuaian untuk tahun anggaran 2024.

Kebijakan ini diambil dalam rangka meningkatkan kesejahteraan aparatur negara dan memperkuat daya beli di tengah tantangan ekonomi global.

Kenaikan gaji ASN diatur dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 5 Tahun 2024, yang merupakan perubahan kesembilan belas atas PP Nomor 7 Tahun 1977 tentang Peraturan Gaji Pegawai Negeri Sipil.

Tak tanggung-tanggung, PP ini juga sudah ditandatangani langsung oleh Presiden Joko Widodo. Peraturan baru ini merupakan perubahan kesembilan belas atas PP Nomor 7 Tahun 1977 tentang peraturan gaji PNS.

Dengan disahkannya PP ini, maka per awal 2024 lalu pemerintah resmi menaikkan gaji untuk ASN Pusat dan Daerah, serta TNI merupakan sebesar 8 persen, sedangkan pensiunan akan mengalami kenaikan sebesar 12 persen.

Berikut adalah update gaji CPNS dan TNI terbaru 2024 setelah mengalami penyesuaian:

Golongan I

- Golongan Ia: Rp1.685.700 - Rp2.522.600
- Golongan Ib: Rp1.840.800 - Rp2.670.700
- Golongan Ic: Rp1.918.700 - Rp2.783.700
- Golongan Id: Rp1.999.900 - Rp2.901.400

Golongan II

- Golongan IIa: Rp2.184.000 - Rp3.643.400
- Golongan IIb: Rp2.385.000 - Rp3.797.500
- Golongan IIc: Rp2.485.900 - Rp3.958.200
- Golongan IId: Rp2.591.100 - Rp4.125.600

Golongan III

- Golongan IIIa: Rp2.785.700 - Rp4.575.200
- Golongan IIIb: Rp2.903.600 - Rp4.768.800
- Golongan IIIc: Rp3.026.400 - Rp4.970.500
- Golongan IIId: Rp3.154.400 - Rp5.180.700

Golongan IV

- Golongan IVa: Rp3.287.800 - Rp5.399.900
- Golongan IVb: Rp3.426.900 - Rp5.628.300
- Golongan IVc: Rp3.571.900 - Rp5.866.400
- Golongan IVd: Rp3.723.000 - Rp6.114.500
- Golongan IVe: Rp3.880.400 - Rp6.373.200

Gaji TNI ada di halaman selanjutnya...

Halaman
  1. 1
  2. 2

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper