Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Canda Jokowi ke KPU: Capek Pemilu Belum Selesai, Besok Udah Pilkada

Presiden Joko Widodo (Jokowi) melemparkan candaan kepetugas Komisi Pemilihan Umum (KPU) soal Pilkada. Apa katanya?
Presiden Jokowi saat menyampaikan pengantar pada Rapat Sidang Kabinet Perdana di IKN, Senin (12/8/2024) - Youtube Setpres.
Presiden Jokowi saat menyampaikan pengantar pada Rapat Sidang Kabinet Perdana di IKN, Senin (12/8/2024) - Youtube Setpres.

Bisnis.com, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melemparkan guyon Komisi Pemilihan Umum (KPU) pusat dan daerah yang bakal kembali kelelahan untuk mempersiapkan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 2024

Hal ini disampaikan olehnya dalam agenda rapat Konsolidasi Nasional dalam rangka Kesiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024, Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Selasa (20/8/2024). 

“Saya tahu capeknya belum hilang betul, bener? Masih pegal-pegal mungkin. Masih penat rasanya karena juga baru selesai di Mahkamah Konstitusi baru kemarin. Namun, dalam beberapa hari lagi sudah memasuki tahapan Pilkada serentak di 508 kabupaten/kota di 37 provinsi,” ujarnya dalam forum itu.

Jokowi mengaku sangat mengapresiasi dan menghormati kerja keras KPU dari pusat sampai daerah, sebab telah sukses dan berhasil menyelenggarakan seluruh tahapan Pilpres dan Pemilu Legislatif 2024 secara aman, tertib dan lancar. 

Padahal, kata Jokowi, dia memahami betul bahwa menyelenggarakan pemilu serentak itu sangat berat. Mengingat, pemilihan umum (Pemilu) kemarin merupakan yang terbesar sepanjang sejarah bangsa Indonesia. 

Bagaimana tidak, selain menyelenggarakan pemilihan presiden (Pilpres). Pemilu 2024 juga melangsungkan pemilihan DPR, DPRD, DPD, kemudian pemilihan DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten/kota dengan jumlah suara sah kemarin 164.227.475 suara yang ada di 822.699 TPS.

“Saya membayangkan saja, betapa sangat banyak ternyata TPS di saat pemilu kemarin dan dilakukan secara bersamaan. Oleh sebab itu, sekali lagi, saya menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya,” pungkas Jokowi. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper