Bisnis.com, JAKARTA – Terdapat momen jenaka antara Menko Perekonomian Airlangga Hartarto dan Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia mengikuti Sidang Kabinet Paripurna perdana bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin di Istana Garuda, Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Senin (12/8/2024).
Para menteri Kabinet Indonesia Maju (KIM) menikmati suasana pagi di embung IKN Nusantara. Terlihat beberapa menteri pun, melempar candaan terkait dengan perebutan kursi ke Menteri Investasi Bahlil Lahadalia saat berkumpul.
Sosok itu adalah Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati hingga Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.
Dalam rekaman video yang diterima Bisnis, momen tersebut diawali kala Bahlil berfoto bersama dengan Airlangga Hartarto yang baru saja mengambil keputusan besar untuk mundur dari jabatan sebagai Ketua Umum Partai Golkar pada Minggu (11/8/2024).
Bahlil dan Airlangga lantas berfoto sambil mengacungkan jempol dan tersenyum. Setelah itu, beberapa menteri mengambil kursi untuk duduk bersama dan berfoto.
Sri Mulyani pun mengatakan agar Airlangga agar terus berbincang dengan Bahlil. Menurutnya, hal itu akan menjadi berita yang menarik bagi wartawan.
“Pak Airlangga ngobrol Pak Airlangga [sama Pak Bahlil]. Soalnya kalau ada pak Airlangga kita difoto wartawan,” kata Sri Mulyani disambut tawa menteri yang lain.
Sontak, Bahlil pun mengambil kursi tempat duduk yang berada di sebelah Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan menggesernya ke dekat kursi Menkes Budi Gunadi Sadikin untuk melaksanakan foto bersama.
Airlangga yang melihat Bahlil langsung melempar candaan yang membuat para menteri tertawa, lantaran kursinya ditarik oleh Bahlil.
“Kursinya [saya] ditarik pak Bahlil. Kursinya Pak Kapolri aja diambil sama Pak Bahlil," kata Airlangga sambil melihat ke Kapolri.
Alhasil, lelucon tersebut dibalas Bahlil dengan penuh gelak tawa.
"Masuk barang itu," jawab Bahlil sambil tertawa lepas.
Gayung bersambut, Sri Mulyani yang berada di dekat Airlangga juga ikut melempar candaan yang mengundang tawa dari menteri usai mendengar celotehan tersebut.
"Tadi malam dia [Bahlil] juga bilang suara saya aja diambil," ujar Sri Mulyani.
Setelah puas tertawa, menteri kabinet Jokowi-Ma’ruf Amin itu bersiap untuk difoto. Beberapa menteri yang masih jauh dari lokasi tempat foto pun ikut merapat. Ada menteri yang duduk di kursi, ada pula yang berdiri.
Uniknya, Bahlil yang awalnya duduk di kursi akhirnya turun untuk jongkok. Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah lalu melempar candaan yang membuat para menteri tertawa.
"Pak Bahlil ternyata nggak butuh kursi," kata Ida.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono pun membalas bahwa Bahlil sudah memiliki kursi lain sehingga tak membutuhkan kursi lagi untuk berfoto.
Bahlil dengan sigap terus membalas setiap guyonan yang dilemparkan kepadanya.
"Kalau kita kursinya spesial. Kalau nggak ada, kita kasih," tandas Bahlil.
Diberitakan sebelumnya, Airlangga Hartarto mengumumkan pengunduran dirinya dari jabatan Ketua Umum Partai Golkar pada Minggu (11/8/2024). Pengumuman penting tersebut disampaikan langsung oleh Airlangga melalui video resmi yang disiarkan Partai Golkar di Jakarta.
Airlangga menjelaskan alasan dia mundur karena ingin menjaga keutuhan Partai Golkar dan memastikan stabilitas selama transisi pemerintahan dari Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) ke Presiden Terpilih Prabowo Subianto.
“Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, serta atas petunjuk Tuhan Yang Maha Besar, maka dengan ini saya menyatakan pengunduran diri sebagai ketua umum DPP Partai Golkar,” kata Airlangga dalam video tersebut dikutip, Minggu (11/8/2024).