Bisnis.com, JAKARTA – Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mengungkapkan bahwa terdapat pertemuan khusus antara Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto dan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di momen Idulfitri 1445H atau Lebaran 2024.
Dia mengatakan usai melaksanakan Salat Id, kedua tokoh itu saling berbincang selama satu jam. Meski begitu, Budi mengaku tak mengetahui apa pembahasan yang dilakukan oleh keduanya.
“Tadi pagi, tadi waktu saya masuk [Istana] sudah ada pak Prabowo bersama mas Didiet dan Mayor Teddy. Mungkin dari awal ya, habis salat Id, tetapi saya tak sempat bertanya apa-apa [ke Prabowo],” ujarnya kepada wartawan di kompleks Istana Kepresidenan, Rabu (10/4/2024).
Budi memprediksi bahwa Prabowo merupakan tokoh pertama yang hadir untuk menghadap Jokowi.
Adapun, dia melanjutkan bahwa calon presiden (capres) nomor urut 02 itu pun tak menitipkan pesan khusus kepadanya. Melainkan hanya berharap Indonesia terus damai ke depannya.
“Enggak ada [pesan khusus]. Pokoknya semua damai, indonesia bersatu dan damai. Nanti Pak Prabowo nanti iya [akan open house] tetapi terbatas,” pungkas Budi.
Baca Juga
Untuk diketahui, terdapat momen menarik dalam agenda gelar griya atau open house yang dilaksanakan oleh Istana Kepresidenan, Jakarta dalam menyambut Idulfitri 1445 Hijriah.
Selain merupakan agenda open house perdana di periode kedua kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Terdapat mekanisme tersendiri dalam menyambut setiap tamu yang ingin bersilahturahmi dengan Kepala Negara dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo.
Momen menaik yang dimaksud adalah para Menteri Kabinet Indonesia Maju (KIM) yang tak mendapatkan keistimewaan sama sekali saat menghadiri open house.
Bagaimana tidak, setiap mobil para menteri dilarang masuk langsung ke Istana seperti hari-hari biasa sehingga semua pembantu Presiden hanya boleh mengantarkan menteri hingga gerbang depan Istana Negara.
Alhasil, setiap menteri harus berjalan kaki untuk masuk ke Istana Negara dan ikut mengantre bersama masyarakat, karena tidak ada antrean khusus.
Istana Kepresidenan pun ternyata meniadakan sesi untuk memisahkan pejabat dengan masyarakat dan langsung meleburkan semua dalam satu antrean yang dibuka sejak pukul 09.18 WIB. Namun, lantaran wajib mengantre seperti masyarakat lainnya, terlihat para menteri tampak menikmati sambil mengobrol satu sama lain serta melayani permintaan swafoto bersama.
Menurut pantauan Bisnis.com, beberapa menteri yang hadir mulai dari Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, dan Menteri Keuangan Sri Mulyani.