Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Anies Kasih Nilai Sempurna Terhadap Penampilan Cak Imin

Anies Baswedan memberikan skor 11 dari skala 10 terhadap penampilan, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dalam debat keempat Pilpres, Minggu (21/1/2024) malam.
Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar menyapa pendukungnya saat tiba dilokasi Debat Keempat Pilpres 2024 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Minggu (21/1/2024). Debat Keempat Pilpres 2024 mengangkat tema terkait pembangunan berkelanjutan, sumber daya alam, lingkungan hidup, energi, pangan, agraria, masyarakat adat dan desa. Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar menyapa pendukungnya saat tiba dilokasi Debat Keempat Pilpres 2024 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Minggu (21/1/2024). Debat Keempat Pilpres 2024 mengangkat tema terkait pembangunan berkelanjutan, sumber daya alam, lingkungan hidup, energi, pangan, agraria, masyarakat adat dan desa. Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, CIKARANG - Calon Presiden (Capres) koalisi perubahan, Anies Baswedan memberikan skor 11 dari skala 10 terhadap penampilan, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dalam debat keempat Pilpres, Minggu (21/1/2024) malam.

“Saya kasih 11 deh, 11 dari 10,” kata Anies sambil tersenyum di Stadion Mini Cikarang, Senin (22/1/2024).

Anies mengatakan bahwa Cak Imin berhasil menjaga marwah debat. Dia juga menilai Ketum PKB tersebut mampu memaparkan gagasan perubahan tanpa banyak atraksi. 

Sebab, Anies menilai penampilan debat yang diwarnai banyak aksi biasa dilakukan untuk menutupi ketidaksiapan gagasan.

"Gus Imin menjaga marwah debat, Gus Imin menyampaikan substansi tidak perlu banyak atraksi karena memang substansinya sudah bagus," ujarnya.

Lebih lanjut, Anies meminta publik agar lebih selektif dalam memilih presiden dan wakil presiden. Pasalnya, melalui gelaran Pemilu ini nasib masa depan bangsa lima tahun ke depan dipertaruhkan.

"Untuk menjadi presiden dan wakil presiden jangan pilih yang main-main, karena ini adalah masa depan bangsa kita. Pilih yang serius, pilih yang memang siap. Jangan pilih yang main-main karena konsekuensinya akan mahal,” ucap Anies.

Sebelumnya, Anies merasa bangga dengan penampilan Cawapresnya yaitu Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dalam debat keempat Pilpres 2024, Minggu (21/1/2024) malam.

Cak Imin diketahui menjalani debat keduanya sebagai Cawapres dalam Pilpres 2024. Dalam debat keempat ini isu yang dibahas mengenai energi, sumber daya alam (SDA), SMN, pajak karbon, lingkungan hidup dan agraria, serta masyarakat adat.

“Ada tiga kata atas apa yang dikerjakan kerjakan Gus Muhaimin malam ini satu, bangga, dua bangga, tiga bangga,” kata Anies di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (21/1/2024).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Lukman Nur Hakim
Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper