Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

"Gibran Berhak Sombong kepada Prof Mahfud karena Dia Anak Presiden"

Sastrawan senior, Goenawan Mohamad, turut meramaikan Twitter dengan komentarnya terhadap sikap Gibran di debat Cawapres tadi malam.
Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka (tengah) membagikan susu kemasan ke warga di area hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) Jalan MH Thamrin, Jakarta, Minggu (3/12/2023). Dalam kesempatan tersebut Gibran menyapa warga yang sedang berolah raga saat HBKB atau car free day (CFD) dan membagikan susu ke anak-anak. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/rwa.
Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka (tengah) membagikan susu kemasan ke warga di area hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) Jalan MH Thamrin, Jakarta, Minggu (3/12/2023). Dalam kesempatan tersebut Gibran menyapa warga yang sedang berolah raga saat HBKB atau car free day (CFD) dan membagikan susu ke anak-anak. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/rwa.

Bisnis.com, JAKARTA - Sastrawan senior, Goenawan Mohamad, turut meramaikan Twitter dengan komentarnya terhadap sikap Gibran di debat Cawapres tadi malam.

Debat cawapres telah selesai dilaksanakan pada Minggu, 21 Januari 2024 malam WIB. Cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, menjadi salah satu sosok yang paling disorot di media sosial hingga Senin siang.

Wali Kota Solo tersebut dianggap telah melakukan sikap yang tidak sopan kepada Mahfud MD.

Diketahui, dalam debat cawapres yang berlangsung, cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka beradu gimik dengan cawapres nomor urut 3 Mahfud MD.

Adu gimik itu bermula ketika Gibran bertanya kepada Mahfud mengenai greenflation, yang dia jelaskan sebagai inflasi hijau.

Setelah Mahfud menjawab pertanyaan, Gibran justru menanggapinya dengan gestur membungkuk-bungkuk, seolah-olah sedang mencari sesuatu.

Setelah adegan selesai, Gibran kemudian mengungkapkan jawaban Mahfud MD tidak menjawab pertanyaannya.

“Saya nyari-nyari dimana ini jawabannya. Kok enggak ketemu jawabannya. Saya tanya masalah inflasi hijau kok malah menjelaskan ekonomi hijau,” kata pasangan capres Prabowo Subianto ini.

Mahfud lantas berbalik mengatakan bahwa pertanyaan yang dilontarkan Gibran tersebut merupakan pertanyaan receh, sehingga tidak layak untuk dijawab. Dirinya lantas memberikan sisa waktu yang ada kepada kedua moderator debat.

“Saya juga ingin mencari jawabannya, ngawur juga. Ngarang-ngarang tidak karuan, mengkaitkan dengan sesuatu yang tidak ada. Kalau akademis itu, gampangnya kalau bertanya yang gitu-gitu recehan,” kata Mahfud.

Kata Goenawan Mohamad

Goenawan Mohamad melalui cuitan Twitternya pada Senin, 22 Januari 2024 siang mengatakan bahwa Gibran berhak sombong kepada Prof Mahfud.

Meski demikian, kalimat Goenawan Mohamad tersebut terdengar seperti satire alias sindiran kepada Wali Kota Solo itu.

Sebab pada kalimat kedua, Goenawan Mohamad mengatakan bahwa Gibran memiliki apa yang tidak Mahfud MD punya yakni statusnya sebagai anak Presiden.

"Tidak berhakkah Gibran bersikap sombong dlm debat dgn Prof Mahfud? Menurut saya berhak. Gibran punya prestasi yg tak pernah diraih Prof. Mahfud: berhasil jadi anak Presiden," cuit Goenawan Mohamad.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper