Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KPU Tambah Podium di Debat Cawapres, Timnas Amin: Jangan Sampai Ada Contekan

Wakil Bendahara Tim Pemenangan Nasional Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Rajiv mengharapkan tidak adanya contekan di podium debat kedua Pilpres 2024.
Calon presiden dan wakil presiden dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan (kiri) dan Muhaimin Iskandar (kanan) bersama Kapten Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) Muhammad Syaugi Alaydrus (tengah) berjabat tangan saat deklarasi susunan tim kampanye di Jalan Diponegoro Nomor 10, Jakarta, Selasa (14/11/2023). Koalisi Perubahan mengumumkan susunan tim kampanye yang akan membantu pemenangan pasangan calon presiden Anies Baswedan dan calon wakil presiden Muhaimin Iskandar pada Pil
Calon presiden dan wakil presiden dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan (kiri) dan Muhaimin Iskandar (kanan) bersama Kapten Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) Muhammad Syaugi Alaydrus (tengah) berjabat tangan saat deklarasi susunan tim kampanye di Jalan Diponegoro Nomor 10, Jakarta, Selasa (14/11/2023). Koalisi Perubahan mengumumkan susunan tim kampanye yang akan membantu pemenangan pasangan calon presiden Anies Baswedan dan calon wakil presiden Muhaimin Iskandar pada Pil

Bisnis.com, JAKARTA - Wakil Bendahara Tim Pemenangan Nasional Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas Amin), Rajiv mengharapkan tidak adanya contekan di podium debat kedua Pilpres 2024.

Harapan ini dikatakan setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) adanya penambahan podium pada debat kedua kali ini.

“Ya mungkin siapa tau ada yang pelupa bisa catat, kalau nanti ada bahan contekan kita lihat, jangan sampai ada bahan contekan di meja,” kata Rajiv saat ditemui di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta, Jumat (22/12/2023).

Meski adanya penambahan podium, Rajiv menyampaikan bahwa pihaknya optimistis Cak Imin dapat mengatasi debat kedua Pilpres 2024 yang dikhususkan untuk Calon Wakil Presiden.

Rajiv menilai bahwa lawan lawan dari Cak Imin dalam debat kali ini memiliki kompetensi yang mumpuni. Namun pihaknya tetap optimis Cak Imin dapat mengatasinya.

“Pak Mahfud cukup unggul, mas Gibran kan juga Wali Kota cukup unggul. Melihat rekam jejaknya [Cak Imin] ya optimistis,” ujarnya.

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) memastikan format debat kedua Pilpres 2024 khusus calon wakil presiden (cawapres) akan tetap sama seperti sebelumnya. Debat kedua itu akan berlangsung pada Jumat (22/12/2023).

Pada debat perdana khusus calon presiden (capres) pekan lalu, yang unjuk kemampuan merupakan capres. Artinya pada debat kedua khusus cawapres ini, yang akan tampil yaitu para cawapres.

Sementara itu durasi acara debat selama 150 menit, dibagi ke dalam enam segmen. Masing-masing segmen akan ada tiga pertanyaan yang ditanyakan ke capres.

Hasyim mengakui ada beberapa catatan terkait waktu debat yang dirasa terlalu sedikit sehingga jawaban para peserta debat kurang mendalam. Dia mengungkapkan, perubahan hanya pada panggung. Pada debat perdana, peserta debat tidak diberi podium; sementara pada debat kedua akan diberikan.

"Masing-masing pasangan mengusulkan supaya disiapkan podium sederhana begitu, untuk cawapres maupun capres nanti. Kalau kemarin kan sama sekali tidak ada podium kan, nanti akan pakai podium," ujar Hasyim.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Lukman Nur Hakim
Editor : Muhammad Ridwan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper