Bisnis.com, JAKARTA - Calon presiden (capres) dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan menghadiri acara Rapat Koordinasi Nasional Sentra Penegakan Hukum Terpadu yang diadakan oleh Bawaslu, Senin (27/11/2023).
Anies datang ke Bawaslu ini dengan naik MRT dari Stasiun Lebak Bulus. Dalam pantaun Bisnis, Anies sampai di Stasiun MRT Setiabudi pada pukul 08.54 WIB.
Setelah sampai, Anies langsung berjalan kaki dari stasiun MRT Setiabudi ke Hotal Grand Sahid. Dalam perjalanan ke hotel, eks Gubernur DKI Jakarta ini beberapa kali disapa oleh pejalan kaki yang melewati jalan yang sama dengannya.
Baca Juga
Kemudian, setelah sampai di Hotel Sahid, Anies langsung disambut oleh beberapa orang sebelum memasuki ruang acara. Tampak, Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo dan Gibran, Rosan Roeslani menyambut Anies Baswedan. Keduanya sempat berbincang.
Selain Rosan, beberapa tim kampanye dari Prabowo dan Gibran tampak bercengkerama dengan Anies, salah satunya Eko Patrio. Di sisi lain, cawapres dari Anies Baswedan yaitu Muhaimin Iskandar atau Cak Imin datang terlebih dahulu dibandingkan Anies.