Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Wapres Maruf Amin Batal Bertemu Cak Imin, Mahfud, dan Gibran Minggu Ini

Pertemuan Wapres Maruf Amin dengan Cawapres bertujuan untuk membangun hubungan kekerabatan di tahun politik menjelang kontestasi pesta demokrasi.
Wapres Ma'ruf Amin / Setwapres
Wapres Ma'ruf Amin / Setwapres

Bisnis.com, JAKARTA – Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin dipastikan batal bertemu dengan para cawapres yaitu Muhaimin Iskandar, Mahfud MD, dan Gibran Rakabuming Raka pada minggu ini.

Juru Bicara Wakil Presiden Masduki Baidlowi menegaskan bahwa batalnya pertemuan orang nomor dua di Indonesia itu dengan calon wakil presiden (cawapres) lantaran sulitnya mencocokkan waktu dari tiga tokoh tersebut.

“Iya, karena waktunya belum cocok, karena cawapres itu [harapannya] harus semuanya bisa dalam satu waktu ketemu. Makanya akhirnya kemungkinan ditunda,” tuturnya saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Selasa (31/10/2023).

Masduki pun melanjutkan bahwa rencana selanjutnya pertemuan akan dilajukan pada Senin (6/11/2023) pada saat waktu makan siang.

Dia melanjutkan bahwa saat ini pihak dari Sekretariat Wakil Presiden (Setwapres) masih melakukan konfirmasi terhadap salah satu Cawapres.

“Ada yang masih dikonfirmasi. Namun kemungkinan bisa, [dia] itu Cak Imin. [Kalau Mahfud dan Gibran] sudah oke untuk Senin tetapi ya harus semuanya bisa,” ucapnya.

Selanjutnya, Masduki mengatakan bahwa pertemuan akan dilakukan di kantor Wakil Presiden.  Adapun, dalam pertemuan tersebut tujuannya adalah untuk membangun hubungan kekerabatan (silaturahmi) serta meneduhkan suasana di tahun politik menjelang kontestasi pesta demokrasi lima tahun sekali.

Harapannya, kata Masduki dengan saling bertemu membuat pendukung dari setiap cawapres pun lebih tenang, khususnya dalam menyikapi ujaran-ujaran keras di media sosial. 

“Tujuannya agar Cawapres ini bisa berkomunikasi. Dan kalau kita lihat di bawah ya, sudah mulai ramai, sudah mulai panas. Jadi supaya tidak panas, komunikasi politik itu penting, silaturahim itu penting,” katanya.

Tak hanya itu, dia mengamini bahwa pertemuan antara kandidat pasangan calon (paslon) tersebut merupakan inisiatif dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wapres Ma’ruf Amin.

Keduanya, kata Masduki ingin melakukan komunikasi antara Presiden-Wapres dengan Capres-Cawapres bisa dilakukan bersamaan. Namun, dia mengatakan bahwa Wapres Ke-13 itu pada Senin—Selasa atau 30—31 Oktober telah memiliki agenda kunjungan kerja (kunker) ke Provinsi Jambi sehingga rencana tersebut tak dapat direalisasikan.

“Wapres menggagas itu bersama pak Jokowi, sebenarnya awal mulanya mau barengan kemarin itu, jadi pak Jokowi di Istana, kami di Istana Wapres.  Namun, kan tidak bisa karena Wapres ke Jambi ada acara seleksi Musabaqoh itu, tilawatil Quran itu,” pungkas Masduki.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Akbar Evandio
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper