Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Surat Al-Maun: Ayat, Terjemahan dan Keutamaan

Berikut bacaan quran surat al maun lengkap dengan ayat dan artinya, serta keutamaan surat al maun.
Quran Suran Al-Maun
Quran Suran Al-Maun

Bisnis.com, JAKARTA - Surat Al Maun merupakan surat ke 107 dalam Al Quran yang artinya adalah barang-barang yang berguna. Surat ini turun di Mekah, sehingga tergolong dalam surat Makkiyah.

Surat Al Maun termasuk surat pendek, karena hanya terdiri dari 7 ayat pendek saja, sehingga mudah untuk dihafalkan.

Meskipun surat Al Maun turun di kota Mekah dan tergolong dalam surat Makkiyah, tetapi mayoritas dari ulama berpendapat bahwa surat Al Maun adalah surat ke 17 yang diturunkan pada Nabi Muhammad SAW, sehingga menyatakan bahwa surat Al Maun tergolong dalam surat Madaniyyah.

Surat Al-Maun dan Artinya

أَرَءَيْتَ ٱلَّذِى يُكَذِّبُ بِٱلدِّينِ

a ra`aitallażī yukażżibu bid-dīn

artinya: “Tahukah kamu (orang) yang mendustakan agama?”


فَذَٰلِكَ ٱلَّذِى يَدُعُّ ٱلْيَتِيمَ

fa żālikallażī yadu”ul-yatīm

artinya: “Itulah orang yang menghardik anak yatim,”


وَلَا يَحُضُّ عَلَىٰ طَعَامِ ٱلْمِسْكِينِ

wa lā yaḥuḍḍu ‘alā ṭa’āmil-miskīn

artinya: “dan tidak menganjurkan memberi makan orang miskin.”


فَوَيْلٌ لِّلْمُصَلِّينَ

fa wailul lil-muṣallīn

artinya: “Maka kecelakaanlah bagi orang-orang yang shalat,”


ٱلَّذِينَ هُمْ عَن صَلَاتِهِمْ سَاهُونَ

allażīna hum ‘an ṣalātihim sāhụn

artinya: “(yaitu) orang-orang yang lalai dari shalatnya”


ٱلَّذِينَ هُمْ يُرَآءُونَ

allażīna hum yurā`ụn

artinya: “orang-orang yang berbuat riya” 


وَيَمْنَعُونَ ٱلْمَاعُونَ

wa yamna’ụnal-mā’ụn

artinya: “dan enggan (menolong dengan) barang berguna.”

Manfaat dan Keutamaan Surat Al Maun

1. Tidak melupakan shalat 
Dalam tafsir dari surat Al Maun, telah dijelaskan bahwa salah satu makna dari surat Al Maun adalah memberi peringatan kepada manusia untuk tidak melupakan shalat dan melaksanakan shalat dengan khusyuk serta tidak lalai. Dengan begitu, maka seorang muslim pun tidak akan tergolong sebagai orang munafik.

2. Ikhlas Ketika beramal sholeh 
Sama halnya seperti perilaku riya, seorang muslim juga harus ikhlas ketika melakukan amal sholeh. Sebab, perbuatan baik akan dilihat dari bagaimana hati seseorang. Apabila seseorang melalui suatu amalan, akan tetapi tidak ikhlas atau dengan niat riya, maka amalan tersebut pun akan menjadi sia-sia.

3. Menghindari perbuatan riya
Dalam surat Al Maun, manusia juga diperintahkan untuk menjauhi perbuatan riya. Allah SWT berfirman, “Dan mereka memberi makanan yang disukainya pada orang miskin, anak-anak yatim serta orang yang ditawan. Sesungguhnya kami memberikan makanan padamu hanyalah untuk mengharap keridhaan dari Allah dan kami tidak menghendaki balasan dari kamu serta tidak pula ucapan terima kasih.” (QS Al Insan: 8-9)

4. Memberi makan fakir miskin dan yatim piatu
Keutamaan dari surat Al Maun selanjutnya ialah mengajak dan mengingatkan umat muslim untuk memberi makan fakir miskin serta yatim piatu. Hal ini dijelaskan pula dalam sebuah hadits riwayat Bukhari. Berikut haditsnya:

“Dari Sahl bin Sa’ad ra, dia berkata, Rasulullah SAW bersabda ‘aku dan orang-orang yang menanggung anak yatim kedudukannya di surga sama seperti ini, lalu Rasul memberi isyarat jari telunjuk serta jari tengahnya dan agak meregangkan kedua jari tersebut.” (HR Bukhari)

Itulah beberapa hal mengenai surat Al Maun yang mungkin belum kamu ketahui. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Hana Fathina
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper