Bisnis.com, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menilai dukungan Amerika Serikat (AS) berperan penting terhadap keberhasilan penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Ke-43 Asean.
Hal ini disampaikannya saat melakukan pertemuan bilateral dengan Wakil Presiden (Wapres) Amerika Serikat (AS) Kamala Harris di Ruang Cenderawasih 3, Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Rabu (6/9/2023).
“Sebagai mitra strategis yang komprehensif, dukungan AS makin besar terhadap keberhasilan KTT Asean ini. termasuk memastikan relevansi KTT Asia Timur,” ucapnya saat membuka sesi pertemuan bilateral.
Selanjutnya, Jokowi mempersilakan Kamala untuk menyampaikan pandangannya terhadap pelaksanaan KTT Asean 2023. Wapres AS tersebut menyebut bahwa dirinya sangat menantikan pertemuan dengan Presiden RI. Mengingat pertemuan keduanya terakhir kali terlaksana pada agenda Asia-Pacific Economic Cooperation (APEC) 2022 di Bangkok Thailand.
Kemudian, pertemuan lainnya adalah ketika dirinya dengan Presiden AS Joe Biden menjamu Jokowi pada pertemuan puncak khusus AS-Asean pada Mei 2023.
Kamala pun menyampaikan apresiasinya kepada Jokowi, menurutnya dari tangan dingin Jokowi dalam memegang keketuaan Asean 2023, Asean berhasil merealisasikan hasil nyata dengan penekanan khusus terhadap pertumbuhan ekonomi.
Baca Juga
Lebih lanjut, dia menyebut bahwa Indonesia merupakan mitra dan sahabat penting Amerika Serikat (AS). Mengingat kedua Negara memiliki hubungan persahabatan dan hubungan jangka panjang yang membantu kemakmuran dan keamanan bagi Negara-negara serta Indo-Pacific yang bebas dan terbuka.
“Indonesia telah menjadi mitra yang kuat saat kami berupaya memulihkan jalan Myanmar menuju demokrasi, hari ini kami akan melanjutkan hubungan bilateral penting ini untuk merealisasikan hasil percakapan yang Anda [Jokowi] lakukan dengan Presiden kami, Biden baru-baru ini di Bali [saat G20],” tuturnya.