Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Anggap Elon Musk Tak Serius Tantang Duel, Mark Zuckerberg: Waktunya Move On

Pernyataan Mark Zuckerberg ini diungkapkan setelah Elon Musk tak memberikan tanggal pasti duel dan malah mengatakan akan menjalani MRI pada leher dan punggung.
Mark Zuckerberg, pendiri Meta Platforms Inc./ Bloomberg
Mark Zuckerberg, pendiri Meta Platforms Inc./ Bloomberg

Bisnis.com, JAKARTA – CEO Meta Platforms Inc Mark Zuckerberg mengatakan bahwa dirinya sudah move on dari rumor duel di arena dengan Elon Musk, dan mengklaim bahwa bos Tesla itu tidak serius.

Pernyataan Mark Zuckerberg ini diungkapkan setelah Elon Musk tak kunjung memberikan tanggal pasti duel tersebut akan berlangsung, meskipun terusm membicarakan pertarungan antara dirinya dan Zuckerberg selama berminggu-minggu.

Alih-alih, Elon pekan lalu mengatakan bahwa ia akan menjalani MRI pada leher dan punggung bagian atas dan mungkin akan membutuhkan operasi.

Melalui akun Threads-nya, Mark mengatakan bahwa dirinya telah menawarkan tanggal untuk duel tersebut. CEO UFC juga telah menawarkan untuk menjadikan duel ini sebagai acara amal.

"Jika Elon benar-benar serius dengan sebuah tanggal dan ajang resmi, ia tahu bagaimana cara menghubungi saya. Jika tidak, saatnya untuk move on. Saya akan fokus untuk berkompetisi dengan orang-orang yang menganggap olahraga ini serius,” ungkap Mark seperti dilansir The Guardian, Senin (14/8/2023).

Sebelumnya, Elon Musk membocorkan lokasi duel dengan Mark Zuckerberg bakal ditayangkan langsung atau livestream di platform X dan Meta.

"Pertaurangan akan dikelola oleh yayasan saya dan Zuck (bukan UFC). Livestream bakal tayang di platform ini [X] dan Meta," kata Elon Musk dikutip dari akunnya di media sosial X @elonmusk.

Musk kemudian memberikan sinyal bahwa pemandangan lokasi duelnya nanti adalah Roma kuno. Beredar isu bahwa pertarungan keduanya bakal dilaksanakan di bangunan bersejarah, Colosseum, Roma, Italia.

Namun pekan lalu, Elon Musk mengatakan tanggal pasti duel ini masih belum ditentukan karena dirinya akan menjalani MRI dan mungkin akan membutuhkan operasi.

“Tanggal pastinya masih berubah-ubah. Saya akan menjalani MRI leher dan punggung atas besok. Mungkin membutuhkan operasi sebelum pertarungan bisa terjadi. Akan diketahui minggu ini,” ungkap Elon Musk di platform X, 7 Agustus lalu.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper