Bisnis.com, JAKARTA – Pasukan Rusia melakukan serangan besar-besaran terhadap Ukraina dengan meluncurkan drone Shahed-136/131.
Bukan hanya itu saja menurut Angkatan Udara Ukraina, dalam serangannya Rusia juga menggunakan dua rudal jelajah Kalibr dan satu rudal balistik Iskander-M.
Namun pihak Ukraina berhasil menembak jatuh 20 drone Shahedyang diluncurkan oleh pasukan Rusia semalam pada 13 Juli, serta menghancurkan rudal Kalibr.
Adapun pasukan Rusia melakukan serangan udara dari kota Kursk dan Primorsko-Akhtarsk Rusia serta Krimea yang diduduki, tambah laporan itu.
Sekitar selusin drone kamikaze dihancurkan di wilayah udara Kyiv, diikuti oleh puing-puing drone yang jatuh ke bangunan tempat tinggal, tulis Administrasi Militer Kota Kyiv.
Satu orang tewas dalam serangan Rusia, dan setidaknya empat orang terluka, menurut pihak berwenang Kyiv.
Baca Juga
Gubernur Oblast Mykolaiv Vitalii Kim melaporkan bahwa rudal Kalibr Rusia dan empat drone Shahed telah ditembak jatuh di wilayahnya.
Rudal merusak fasilitas pendidikan dan sepuluh rumah di salah satu pemukiman Oblast Mykolaiv, tetapi tidak ada korban jiwa, kata Kim di Telegram.
Drone Shahed buatan Iran lainnya ditembak jatuh di Oblast Dnipropetrovsk, menurut gubernur regional. Tidak ada korban jiwa atau kerusakan di wilayah tersebut.