Karena misi pencarian Thresher dan Scorpion tidak ingin diketahui oleh Uni Soviet (kala itu), maka pemerintah AS meminta penelusuran tersebut dikenal dengan "proyek pencarian kapal Titanic".
"Apa yang mereka ingin saya lakukan adalah kembali dan tidak membuat Rusia mengikuti saya, karena kami tertarik dengan senjata nuklir yang ada di Scorpion dan juga apa yang dilakukan reaktor nuklir terhadap lingkungan," kata Ballard.
Misi itu disebut murni sebagai perburuan Titanic dan media sepenuhnya tidak tahu apa-apa.
Namun karena Ballard berhasil menemukan lokasi bangkai kapal Titanic, maka beberapa perusahaan ekspedisi mulai punya target gila yakni membuka paket wisata untuk melihat bangkai kapal tersebut.
OceanGate menjadi salah satu biro perjalanan wisata laut dalam yang menyediakan paket itu.
Sayangnya, insiden mematikan terjadi pada 18 Juni 2023 di mana Kapal Selam Titan meledak di Laut Atlantik dan menewaskan lima miliader dunia.