Bisnis.com, JAKARTA -- Gempa bermagnitudo 5,3 mengguncang wilayah Banggai Kepulauan, Sulawesi Tengah dengan kedalaman 10 Km. Kejadian gempa terjadi sekitar pukul 17.37 WIB.
Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan titik gempa berada di 0.59 lintang selatan dan 122.44 bujur timur atau 103 kilometer Barat Laut Banggai Kepulauan Sulawesi Tengah.
"Gempa tidak berpotensi tsunami," demikian keterangan BMKG yang dikutip, Jumat (30/6/2023).
Baca Juga
Sampai berita ini diturunkan belum ada penjelasan resmi dari BMKG apakah gempa mengakibatkan kerusakan atau korban baik luka maupun tewas.
Selain di Banggai Kepulauan, pada waktu yang hampir sama, gempa juga terjadi di Pulau Doi Maluku Utara dengan kekuatan magnitudo 5,0.