Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Megawati Tak Ingin Karakter Ganjar Diubah saat Sosialisasi Jelang Pilpres 2024

Megawati memerintahkan kader PDIP segera bergerak menyosialisasikan calon presiden Ganjar Pranowo dengan karakter apa adanya.
Bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo memastikan akan menjalankan amanat dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) agar tetap berani dan punya nyali apabila terpilih sebagai Presiden Indonesia./Dok. PDIP
Bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo memastikan akan menjalankan amanat dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) agar tetap berani dan punya nyali apabila terpilih sebagai Presiden Indonesia./Dok. PDIP

Bisnis.com, JAKARTA - Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri memerintahkan kadernya segera bergerak menyosialisasikan calon presiden Ganjar Pranowo dengan karakter apa adanya.

Dia menjelaskan, saat rapat kerja nasional (Rakernas) III PDIP, dibahas bagaimana Ganjar akan ditampilkan jelang Pilpres 2024. Dia pun ingin Ganjar ditampilkan apa-adanya.

"Kemarin telah kita bahas Pak Ganjar ini mau ditampilkan seperti apa dan saya dengan yakin, hakul, yakin saya mengatakan tampilkan Pak Ganjar itu dengan autentik rasional dan sesuai dengan karakternya yang menyatu degan akar rumput," jelas Megawati dalam pidato penutupan Rakernas III PDIP di Sekolah Partai DPP PDIP, Jakarta Selatan, Kamis (8/6/2023).

Dia berpendapat, karakter Ganjar sudah tampak menyatu dengan masyarakat. Oleh sebab itu, Megawati tak ingin Ganjar dicitrakan dengan gambaran berbeda ketika disosialisasikan.

Megawati mencontohkan presiden pertama sekaligus ayahnya, Soekarno, hingga wafat konsisten ingin dipanggil Bung Karno. Menurutnya, panggilan 'Bung' menyetarakan dirinya dengan rakyat banyak.

"Persatuan dengan rakyat atau akar rumput adalah senjata yang sebenarnya. Itu tenaganya seperti nuklir maha dahsyat," ujar presiden ke-5 ini.

Oleh sebab itu, Megawati memerintahkan seluruh kekuatan partai untuk mengorganisir diri dan bergotong royong untuk memenangkan Ganjar pada Pilpres 2024.

"Sosialisasikan ke seluruh pelosok negeri siapa yang akan dijadikan calon presiden dari PDIP yaitu bernama Pak Ganjar Pranowo," ungkapnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper