Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Johnny G Plate dari Pengusaha Tani ke Menkominfo hingga Tersangka Kasus Korupsi BTS

Berikut perjalanan karier Johnny Plate yang ditetapkan Kejaksaan Agung sebagai tersangka kasus korupsi pengadaan BTS 4G.
Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G. Plate berjalan keluar gedung Kejaksaan Agung seusai menjalani pemeriksaan di Jakarta, Rabu (17/5/2023). Bisnis/Suselo Jati
Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G. Plate berjalan keluar gedung Kejaksaan Agung seusai menjalani pemeriksaan di Jakarta, Rabu (17/5/2023). Bisnis/Suselo Jati

Bisnis.com, JAKARTA - Kejaksaan Agung menetapkan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) RI Johnny G Plate sebagai tersangka kasus dugaan korupsi proyek pembangunan menara base transceiver tation (BTS) 4G Kementerian Kominfo.

Saat ditetapkan sebagai tersangka, Johnny G Plate menjabat sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) RI sejak 2019. Dia dilantik menjadi Menteri Komunikasi dan Informatika sebagai bagian dari Kabinet Indonesia Maju Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk periode 2019-2024.

Sebelum menjadi menteri, Johnny G. Plate dikenal sebagai Sekretaris Jenderal Partai Nasional Demokrat (Nasdem). Dia lahir pada 10 September 1956. Dia merupakan lulusan Taruna Akademi Ilmu Pelayaran RI pada 1981. 

Melansir data Kominfo, berikut perjalanan karier dan politik Johnny G Plate:

1. Sejak 2019-saat ini: Menteri Komunikasi dan Informatika RI Kabinet Indonesia Maju

2. Tahun 2017-2018: Sekjen Partai Nasdem

3. Tahun 2014-2019: Anggota DPR RI

4. Tahun 2013-2017: Ketua Departemen Energi dan Sumber Daya Alam/Korwil Bali, NTT, dan NTB Partai Nasdem

5. Tahun 2012-2013: Ketua Mahkamah Partai Kesatuan Demokrasi Indonesia

6. Tahun 2012-2013: Penasihat Awam PP Pemuda Katolik Indonesia

7. Tahun 2012: Direktur Utama PT Airasia Mitra Investama

8. Tahun 2010-2013: Ketua Depertim Partai Kesatuan Demokrasi Indonesia

9. Tahun 2010-2013: Dewan Komisaris Ikatan Sarjana Katolik Indonesia

10. Tahun 2008: Group CEO PT Bima Palma Nugraha

11. Tahun 2008: Direktur Utama PT Gajendra Adhi Sakti

12. 2007: Komisaris PT Mandosawo Putratama

13. 2005: Komisaris PT Indonesia Airasia

14. 2005: Komisaris Utama PT Aryan Indonesia

15. 2005: Komisaris PT TJB Power Services

16. 1985-2013: Dewan Pertimbangan Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia

17. 1980-1985: Anggota Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Erta Darwati
Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper