Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Cara Menghapus Akun Facebook secara Permanen atau Sementara

Simak beberapa cara menghapus akun Facebook secara permanen atau sementara yang bisa kamu lakukan di HP atau di komputer.
Cara menghapus akun Facebook/Rizky Nurawan
Cara menghapus akun Facebook/Rizky Nurawan

Bisnis.com, JAKARTA - Cara menghapus akun Facebook sementara atau permanen bisa kamu lakukan di HP atau computer kamu. Jika kamu ingin meninggalkan facebook, kamu bisa menghapus akun facebook tersebut. Terdapat dua opsi pilihan yang bisa kamu pilih, hapus untuk sementara atau hapus permanen. 

Dengan menghapus akun facebook, semua informasi yang pernah kamu unggah ke facebook akan hilang. Ini menjadi salah satu cara untuk menghilangkan jejak digital. Umumnya, setiap orang memiliki alasannya masing-masing untuk menghapus akun facebook. 

Berikut ini adalah beberapa cara menghapus akun facebook yang sudah dilansir dari berbagai sumber: 

1. Cara menghapus akun facebook permanen

  • Login ke akun facebook kamu.
  • Dari profil utama, klik tanda segitiga terbalik kecil pada bagian kanan atas facebook.
  • Pilih pengaturan dan privasi lali pilih tombol pengaturan.
  • Klik informasi facebook kamu di kolom kiri. Jika kamu memiliki akses facebook ke halaman dengan pengalaman halaman baru, klik privasi lalu klik informasi facebook kamu.
  • Klik tombol Pengaktifkan dan Penghapusan.
  • Pilih hapus akun lalu klik Lanjutkan ke penghapus akun.
  • Klik hapus akun.
  • Masukkan kata sandi lalu klik tombol lanjutkan. 

2. Cara menghapus akun facebook sementara

  • Dari profil utama kamu, klik account di kanan atas facebook.
  • Pilih pengaturan dan privasi, lalu klik pengaturan.
  • Klik informasi facebook kamu di kolom kiri. Jika kamu memiliki akses facebook ke halaman dengan pengalaman halaman baru, klik privasi lalu klik informasi facebook kamu.
  • Klik penonaktifkan dan penghapusan.
  • Pilih nonaktifkan akun, lalu klik lanjutkan ke penonaktifkan akun dan ikuti petunjuk untuk mengonfirmasi. 

3. Cara menghapus akun facebook permanen di HP

  • Buka aplikasi atau website facebook di HP kamu.
  • Setelah itu, login dengan menggunakan akun yang akan dihapus.
  • Klik tanda panah yang ada di di sebelah kanan atas.
  • Lalu pilih pengaturan dan privasi.
  • Klik pengaturan dan konfirmasi informasi dari facebook yang ada di kolom sebelah kiri.
  • Pilih penonaktifan dan penghapusan.
  • Pilih hapus akun secara permanen dan klik penghapusan akun.
  • Klik opsi hapus akun, kemudian masukkan password atau kata sandi dari akun tersebut.
  • Setelah itu, akun facebook akan terhapus secara permanen dan tidak bisa diaktifkan kembali. 

4. Cara menghapus akun facebook lite

  • Buka aplikasi facebook lite yang sudah terpasang di HP kamu.
  • Klik garis tiga yang ada pada bagian kanan atas.
  • Scroll ke bawah lalu pilih opsi Kepemilikan dan kontrol akun.
  • Lanjutkan dengan klik Deactivation and deletion.
  • Klik hapus akun dan pilih lanjutkan ke penghapusan akun.
  • Terakhir klik hapus akun. 

5. Cara menghapus akun facebook lupa password tahap pertama

  • Klik akun facebook dengan menu meminta pertolongan dari teman facebook.
  • Ikuti petunjuk meminta teman untuk membuka akun facebook.
  • Pilih pada menu tentang.
  • Pilih info kontak dan dasar bagian panel sebelah kiri atas.
  • Buka informasi email tersebut.
  • Klik lupa kata sandi. 

6. Cara menghapus akun facebook lupa password tahap kedua

  • Buka salah satu browser melalui laptop atau PC.
  • Masukkan nama akun dan kata sandi baru.
  • Pilih ikon segitiga.
  • Klik menu pengaturan dan privasi.
  • Klik pengaturan.
  • Pilih menu informasi facebook.
  • Klik penonaktifan dan penghapusan.
  • Tunggu menu pilihan.
  • Pilih menu hapus akun.
  • Buka menu penghapusan akun.
  • Klik hapus akun.
  • Masukkan kata sandi baru.
  • Klik lanjutkan. 

Itulah beberapa cara menghapus akun facebook permanen atau sementara. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Hana Fathina
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper