Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gelar Rapimnas, PKN Siapkan Jalan Untuk Anas Urbaningrum

Pasek mengatakan bahwa dalam waktu dekat partainya juga akan diperkuat oleh mantan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum.
Mantan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum menjawab pertanyaan wartawan saat menunggu sidang lanjutan Peninjauan Kembali (PK) di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Jakarta, Kamis (12/7/2018)./ANTARA-Hafidz Mubarak A
Mantan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum menjawab pertanyaan wartawan saat menunggu sidang lanjutan Peninjauan Kembali (PK) di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Jakarta, Kamis (12/7/2018)./ANTARA-Hafidz Mubarak A

Bisnis.com, JAKARTA --Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) menyelenggarakan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) pertama pada hari ini, Kamis (21/7/2022).

Partai besutan loyalis Anas Urbaningrum ini menargetkan lolos parliamentary theshold pada Pemilu 2024 setelah sebanyak 476 kepengurusan dari 541 kabupaten dan kota terbentuk.

Ketua Umum PKN Gede Pasek Suardika mengatakan bahwa dengan terpenuhinya seluruh persyaraatan terkait kepengurusan, pihaknya siap untuk mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) mulai 1 sampai 14 Agustus sebagai salah satu peserta pemilu.

“Kami menyatakan siap untuk menghadapi Pemilu 2024 setelah membentuk 476 kepengurusan dengan target di atas 500 sampai pendaftaran pada Agustus mendarang,” ujarnya saat membuka Rapimnas di Hotel Sultan, Kamis (21/7/2022).

Paseek menambahkan bahwa sekalipun akan ada pemekaran provinsi, pihaknya telah menyiapkan struktur partai pada calon provinsi baru tersebut seperti di Papua.

Selain telah memenuhi persyaratan untuk Pemilu, Pasek mengatakan bahwa dalam waktu dekat partainya juga akan diperkuat oleh mantan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum yang saat ini sudah keluar dari tahanan dan menjalani proses asimilasi.

Menurutnya, keberadaan Anas diharapkan mampu membuat perubahan besar di partai tersebut sehingga bisa membawa perubahan seperti yang terjadi di Malaysia merujuk pada tokoh politik Anwar Ibrahim dari Partai Keadilan Rakyat (PKR).

Pasek mengibaratkan Anas seperti Anwar yang menjalani masa hukuman tanpa terbukti bersalah.

“Kalau di Malaysia ada AI (Anwar Ibrahim) di PKN ada AU, Anas Urbaningrum,” ujarnya disambut tepuk tangan peserta Rapimnas.

Pasek menambahkan bahwa keadilan akan mencari jalannya sendiri dan berharap Anas akan kembali muncul di kancah politik nasional setelah menjalani masa tahanan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper