Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Resmi! Presiden Jokowi Lantik Zulklifli Hasan dan Hadi Tjahjanto Jadi Menteri

Jokowi resmi melantik Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Hadi Tjahjanto sebagai menteri pada Kabinet Indonesia Maju (KIM) di Istana Negara.
Presiden Joko Widodo resmi melantik dua menteri dan tiga wakil menteri Kabinet Indonesia Maju, Rabu (15/6)./Istimewa
Presiden Joko Widodo resmi melantik dua menteri dan tiga wakil menteri Kabinet Indonesia Maju, Rabu (15/6)./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA – Presiden Joko Widodo atau Jokowi resmi melantik Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Hadi Tjahjanto sebagai menteri pada Kabinet Indonesia Maju (KIM) di Istana Negara, Rabu (15/6/2022).

Zulkifli ditunjuk sebagai Menteri Perdagangan menggantikan Muhamad Lutfi. Sementara, Hadi ditunjuk menjadi Menteri ATR/BPN menggantikan Sofyan Djalil.

Acara pelantikan dihadiri para ketua umum partai politik (parpol) pengusung Jokowi-Ma’ruf Amin, seperti Ketum NasDem Surya Paloh, Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketum PKB Muhaimi Iskandar, Ketum PAN Zulkifli Hasan, Ketum Golkar Airlangga Hartarto dan Ketum PPP Suharso Momoarfa.

Pelantikan juga dihadiri para pejabat negara seperti para menteri.

Diberitakan sebelumnya, Zulkifli  disebut-sebut menggantikan mengisi posisi menteri perdagangan.

Dia adalah salah satu tokoh yang dipanggil Jokowi ke Istana pada Selasa (14/6/2022).

Wakil Ketua Umum PAN Yandri Susanto dan Ketua DPP PAN Bima Arya membenarkan Zulkifli dipanggil ke Istana.

Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno menebak-nebak bahwa kemungkinan ketua umumnya diminta membantu Jokowi di kabinet sebagai menteri perdagangan.

"Kalau saya diminta menebak, mendag. Mudah-mudahan tebakannya pas," ujar Eddy lewat pesan singkat, Selasa (14/6/2022).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nancy Junita
Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper