Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Vaksin BUMN Uji Klinis Tahap 3, Bagaimana Vaksin Merah Putih?

Indonesia terus melanjutkan uji coba vaksin Covid-19 yang diproyeksikan bisa diproduksi massal mulai tahun ini.
Annasa Rizki Kamalina
Annasa Rizki Kamalina - Bisnis.com 11 Juni 2022  |  10:31 WIB
Vaksin BUMN Uji Klinis Tahap 3, Bagaimana Vaksin Merah Putih?
Setelah masuk Tim Nasional Pengembangan Vaksin Merah Putih untuk mendukung kemandirian vaksin dalam negeri, LIPI harus bekerja keras untuk mewujudkan vaksin tersebut. - LIPI

Bisnis.com, JAKARTA – Perkembangan pembuatan vaksin Covid-19 dalam negeri seperti produksi BUMN dan Vaksin Merah Putih (VMP)  terus berlanjut meski saat ini tingkat vaksinasi satu telah mendekati 100 persen.

Vaksin BUMN kini telah memasuki uji klinis fase tiga yang dimulai pada 9 Juni 2022 sebelum dilakukan produksi secara massal.

Adapun uji klinis fase ketiga terhadap vaksin BUMN ditargetkan akan selesai pada Juli 2022 dan diharapkan dapat segera mengantongi emergency use authorization (EUA) dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

Sementara itu, Vaksin Merah Putih hasil kolaborasi Universitas Airlangga dan PT Biotis Pharmaceuticals Indonesia juga tengah bersiap memasuki uji klinis tahap 3.

Ketua tim peneliti Vaksin Merah Putih Universitas Airlangga (Unair) Surabaya Fedik Abdul Rantam menyampaikan VMP juga akan memasuki uji klinis tahap 3 dalam waktu dekat. “Baru akan mulai uji klinik fase 3, insyaAllah minggu depan,” ujar Fedik, Jumat (10/6/2022).

VMP telah mulai dilakukan uji klinis pada Februari 2022 dan ditargetkan selesai pada Juli 2022. Sebelumnya uji klinis fase 2 telah dilaksanakan pada 28 Maret 2022.

Nantinya, VMP diperuntukkan untuk booster dan kalangan anak-anak sebagai pemenuhan vaksin halal di Indonesia.

“Bila hasilnya baik maka dilakukan produksi vaksin scale up setelah mendapatkan EUA di akhir Agustus dan awal September, selanjutnya vaksin diproduksi secara massal,” lanjut Fedik.

Pada akhir Februari 2022,VMP telah teruji halal dan dilakukan uji klinis untuk memastikan keamanan dan efek samping dari vaksin karya anak bangsa tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

Vaksin Vaksin Covid-19 vaksin Merah Putih
Editor : Novita Sari Simamora

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    back to top To top