Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Perkuat Pertahanan di IKN, Panglima TNI Ajukan Penambahan 50 Ribu Personel Baru

Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa mengajukan penambahan 30 ribu hingga 50 ribu personel baru untuk ditempatkan di IKN.
Setyo Puji Santoso
Setyo Puji Santoso - Bisnis.com 23 Maret 2022  |  16:27 WIB
Perkuat Pertahanan di IKN, Panglima TNI Ajukan Penambahan 50 Ribu Personel Baru
Tangkapan layar Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dalam kanal YouTube Jenderal TNI Andika Perkasa, Jakarta, Minggu (27/2/2022). ANTARA - Putu Indah Savitri

Bisnis.com, JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa akan mengajukan penambahan personel baru untuk ditempatkan di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kalimantan Timur.

Informasi tersebut disampaikan Jenderal Andika dalam video yang diunggah akun Twitter @Puspen_TNI.

"Kami akan mengajukan penambahan personel kepada Menhan antara 30 ribu hingga 50 ribu personel baru," katanya, Rabu (23/3/2022).

Perekrutan ribuan personel baru tersebut, kata Andika, akan dilakukan untuk tiga matra, yaitu Darat, Laut, dan Udara beserta dengan alutsistanya.

"Kehadiran personel tambahan ini dengan satuan-satuannya, termasuk alutsistanya dan di itu luar kekuatan saat ini," jelasnya.

Sementara itu Ketua DPR RI Puan Maharani mendukung usulan tersebut. Sehingga yang ada di IKN ini bisa terjaga dengan adanya TNI-Polri.

"Jadi nantinya mereka bisa ditempatkan di pusat pemerintahan," tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

panglima tni IKN
Editor : Setyo Puji Santoso

Artikel Terkait



Berita Terkini

back to top To top