Bisnis.com, SOLO - Banyak brand Indonesia yang sudah mengepakkan sayapnya ke luar negeri.
Tak hanya sukses di dalam negeri, banyak brand yang sudah mendapat perhatian dari iklan yang terpampang di New York Times Square.
Selain menjadi pencapaian yang luar biasa, brand yang muncul di billboard NYTS juga memiliki tujuan untuk pemasaran di pasar global.
Nah, berikut beberapa brand Indonesia yang sukses melakukan iklan di New York Times Square dalam waktu 2021.
1. Luxcrime
Brand kosmetik lokal, Luxcrime, sukses memamerkan produk kerja sama dengan Awkarin bernama Baby Glow Mud Mask.
Perilisan produk tersebut pun dilakukan pertama kali pada 29 November lalu.
Founder Luxcrime Ahmad Nurul Fajri mengatakan, iklan di NYTS tersebut bisa jadi pembuktian bahwa produk lokal bisa bersaing di kancah internasional.
2. MS Glow Men
Selain Luxcrime, brand lokal MS Glow juga membuat kejutan untuk masyarakat Indonesia.
Pada Agustus lalu, MS Glow Men berhasil memecahkan stereotype kecantikan.
Pasalnya, Babe Cabita dan Marshel Widianto dipilih sebagai brand ambassador untuk MS Glow Men. Video keduanya memamerkan produk kecantikan tersebut pun ditayangkan di billboard New York Times Square.
Hadirnya iklan MS Glow Men di NYTS ini pun sempat menjadi trending topik nomor 1 di Twitter.
3. Sasa
Selain produk kecantikan, brand bumbu makan instan Sasa juga sukses beriklan di New York Times Square.
Sasa yang hadir dengan tema #Sasainwonderland dan #Sasatotheworld akhirnya bisa memperkenalkan produk mereka kepada dunia. Perusahaan yang didirikan di tahun 1968 tersebut ingin mengajak masyarakat dunia untuk menikmati berbagai macam produk mereka.
Dalam iklan tersebut, Sasa Inti menuliskan 'Sasa for a Healthier World' dan menampilkan berbagai produk mereka.
Foto iklan Sasa pun akhirnya viral dan mendapat reaksi positif dari masyarakat Indonesia. Netizen mengaku bangga karena brand legendaris Indonesia bisa tembus ke kancah dunia.
4. Erigo
Sama seperti MS Glow Man, Erigo juga sukses menjadi trending topik nomor 1 di berbagai media sosial.
Pasalnya iklan untuk brand tersebut muncul di billboard New York Time Square.
Bersama dengan pengenalan produk mereka, Erigo juga menyelipkan pesan #StopAsianHate. Tagar tersebut sedang banyak digaungkan dalam beberapa hari terakhir untuk menyuarakan penolakan terhadap rasialisme yang diterima warga keturunan Asia yang tinggal di Amerika Serikat.