Bisnis.com, JAKARTA - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mencatat kasus terkonfirmasi naik 5.990 orang pada Kamis (9/9/2021), maka total kasus infeksi Virus Corona per hari ini menjadi 4.153.355.
Penambahan ini menurun jika dibandingkan dengan kemarin, Rabu (8/9/2021) sebanyak 6.731, dan Selasa (7/9/2021) 7.201 kasus.
Pada hari ini, kasus sembuh bertambah 10.650 orang, maka total orang sembuh dari Covid-19 per hari ini 3.887.410 orang. Angka kesembuhan hari ini menurun jika dibanding Rabu (8/9/2021), seabnyak 11.912 orang.
Kasus meninggal akibat Covid-19 pada hari ini bertambah 334 orang, maka total kematian akibat Covid-19 di Indonesia 138.116 orang.
Angka kematian hari ini menurun dibandingkan 8 September 2021, yaitu mencapai 626.
Peningkatan kasus positif dan sembuh pada hari ini merupakan hasil pemeriksaan pada 231.278 spesimen dari 148.458 orang. Sedangkan pada 8 September 2021 pemeriksaan dilakukan pada 232.302 spesimen dari 145.660 orang.
Baca Juga
Kasus aktif Covid-19 pada hari ini bertambah 4.994 orang, sehinggatotal menjadi 127.829 dan sebanyak 180.998 orang berstatus suspek.
Adapun, positivity rate hari ini 4,03 persen, sementara positivity rate mingguan 6.97 persen.
Lebih lanjut, sebanyak 1.128.021 orang divaksinasi dosis pertama pada hari ini, mka total kumulatif menjadi 70.322.560 orang.
Sementara itu, 641.249 orang telah disuntikkan vaksin dosis kedua, sehingga totalnya menjadi 40.362.820 orang.
Untuk booster atau vaksin ketiga bertambah 8.931 orang, sehingga totalnya menjadi 746.268 orang.