Bisnis.com, JAKARTA - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 melaporkan jumlah kasus Covid-19 harian mencapai 38.325 kasus pada hari ini, Selasa (20/7/2021), sehingga totalnya mencapai 2.950.058 orang.
Penambahan kasus harian Covid-19 ini kembali meningkat, setelah mengalami penurunan sejak kasus harian virus Corona di Tanah Air mencapai yang tertinggi yakni 56.757 kasus positif pada Kamis (15/7/2021).
Kemarin, Senin (19/7/2021), Satgas Penanganan Covid-19 melaporkan jumlah tambahan pasien Covid-19 baru mencapai 34.257 kasus.
Berdasarkan data Satgas Penanganan Covid-19, kasus harian wabah ini pada Jumat (16/7/2021), mencapai 54.000 kasus, kemudian berturut-turut mencapai 51.952 kasus dan 44.721 kasus positif pada Sabtu (17/7/2021) dan Minggu (18/7/2021).
Adapun, pada Selasa (13/7/2021) dan Rabu (14/7/2021), penambahan masing-masing tercatat sebesar 47.899 kasus dan 54.517 kasus.
Di sisi lain, data Satgas Penanganan Covid-19 juga menunjukkan jumlah spesimen yang diperiksa pada hari ini menjadi yang terendah dalam sepekan terakhir. Pada hari ini, tercatat spesimen yang diperiksa mencapai 179.275 sampel.
Baca Juga
Kemarin, jumlah spesimen yang diperiksa mencapai 193.437 sampel, sedangkan Minggu mencapai 192.918 sampel.
Sebelum tiga hari itu, jumlah spesimen yang diperiksa dalam sepekan terakhir melampaui 200.000 sampel. Pada saat kasus harian mencapai puncaknya, jumlah spesimen yang diperiksa sebanyak 249.059 sampel.
Pada Selasa dan Rabu pekan lalu, Satgas Penanganan Covid-19 melaporkan jumlah spesimen yang diperiksa masing-masing 227.083 sampel dan 240.724 sampel.
Sementara itu, pada Jumat pekan lalu jumlahnya sebesar 258.532 sampel atau yang tertinggi sejak awal pandemi. Kemudian pada Sabtu lalu, jumlah spesimen yang dicek mencapai 251.392 sampel.
Adapun, pada hari ini, Satgas melaporkan penambahan kasus sembuh harian yakni 29.791 kasus. Dengan demikian, total pasien yang telah sembuh dari Covid-19 mencapai 2.323.666 per hari ini.
Pada saat yang sama, jumlah pasien yang meninggal karena Covid-19 mencapai 1.280 kasus sehingga totalnya menjadi 76.200 kasus.