Bisnis.com, JAKARTA - Kasus harian Covid-19 di DKI Jakarta terus melambung mencapai 9.366 pada Rabu (7/7/2021).
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Dwi Oktavia memaparkan angka tersebut didapat dari tes PCR sebanyak 40.566 spesimen. Sebanyak 13 persen dari 9.366 kasus positif hari ini adalah anak-anak di bawah usia 18 tahun.
“Untuk itu, penting sekali bagi para orang tua agar menjaga anak-anaknya lebih ketat dan menghindari keluar rumah membawa anak-anak. Sebisa mungkin lakukan aktivitas di rumah saja bersama anak, karena kasus positif pada anak saat ini masih tinggi,” katanya seperti dikutip dari siaran pers pada Rabu (7/7/2021).
Dengan tambahan kasus baru tersebut, jumlah kasus aktif di Jakarta naik menjadi 100.062 orang yang masih dirawat maupun diisolasi.
Adapun secara total sejak awal pandemi, jumlah kumulatif di DKI Jakarta mencapai 610.303 kasus.
Dari jumlah total kasus positif, total orang dinyatakan telah sembuh sebanyak 501.199 dengan tingkat kesembuhan 82,1 persen dan total 9.042 orang meninggal dunia dengan tingkat kematian 1,5 persen, sedangkan tingkat kematian Indonesia sebesar 2,6 persen.
Baca Juga
Saat ini Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta telah menargetkan 1.000 tes PCR per sejuta penduduk per pekan atau minimum 10.645 orang dites per pekan.
"Target ini telah Jakarta lampaui selama beberapa waktu. Dalam seminggu terakhir ada 164.070 orang dites PCR. Sementara itu, total tes PCR DKI Jakarta kini telah mencapai 430.617 per sejuta penduduk," terangnya.